Tuesday, January 21, 2025
logo-mistar
Union
SIMALUNGUN

Usai Diresmikan Presiden, Tol Sinaksak Kembali Ditutup

journalist-avatar-top
By
Wednesday, September 11, 2024 15:23
75
usai_diresmikan_presiden_tol_sinaksak_kembali_ditutup

usai diresmikan presiden tol sinaksak kembali ditutup

Indocafe

Simalungun, MISTAR.ID

Sehari setelah diresmikan Presiden Joko Widodo (Jokowi), gerbang Tol Sinaksak yang menghubungkan ruas tol Tebingtinggi-Serbelawan-Sinaksak sepanjang 45 kilometer, langsung ditutup atau belum bisa digunakan untuk umum.

Sebagaimana diketahui, ruas tol ini merupakan bagian Tol Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat (Kutepat), secara seremonial sudah diresmikan Presiden Joko Widodo di Gerbang Tol Sinaksak Utama pada Selasa (10/9/24).

John, petugas Tol Sinaksak mengatakan tidak bisa memastikan kapan jalan Tol Sinaksak akan dibuka kepada publik. Pasalnya hingga saat ini masih tahap merapikan.

Baca juga:Tol Sinaksak Diresmikan, Tarif Gratis Selama 14 Hari

“Tentu harus mempertimbangkan aspek keselamatan, keamanan dan kemudahan pengguna untuk memasuki wilayah, untuk saat ini masih membersihkan sisa atau bekas yang tidak boleh ada di jalan tol, utamanya kebersihan dari sisa kegiatan kemarin, ini harus disesuaikan dengan standar untuk pelayanan tol,” ujarnya.

Namun ia mengklaim, pintu tol ini akan dibuka besok hari, Kamis (12/9/24).

Ia menjelaskan Tol Sinaksak memang dibuka gratis 14 hari  untuk umum, setelah diberlakukan tarif biasa. (abdi/hm17)

journalist-avatar-bottomRedaktur Patiar Manurung