Sunday, January 19, 2025
logo-mistar
Union
SIMALUNGUN

BKN Rilis Jadwal Seleksi CPNS 2023, BKPSDM: Tahun Ini Simalungun Hanya PPPK

journalist-avatar-top
By
Tuesday, August 29, 2023 17:23
18
bkn_rilis_jadwal_seleksi_cpns_2023_bkpsdm_tahun_ini_simalungun_hanya_pppk

bkn rilis jadwal seleksi cpns 2023 bkpsdm tahun ini simalungun hanya pppk

Indocafe

Simalungun, MISTAR.ID

Sesuai jadwal yang dikeluarkan pemerintah, seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) formasi 2023 akan mulai dibuka bulan September mendatang.

Namun di Kabupaten Simalungun hanya dilakukan seleksi bagi peserta PPPK.

Hal di atas disampaikan Kepala Bidang (Kabid) Formasi Kepegawaian pada Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Simalungun, Pulung, pada Selasa (29/8/23).

Baca juga: Ini Jadwal Lengkap Seleksi CPNS dan PPPK Formasi 2023

Pulung mengatakan, tidak ada seleksi CPNS di Kabupaten Simalungun pada tahun 2023. Namun untuk seleksi PPPK akan dilaksanakan sesuai petunjuk teknis (juknis).

“CPNS tidak ada tahun ini. PPPK ada, tetapi sedang menunggu arahan dari pusat,” ujarnya.

Saat dikonfirmasi terkait formasi PPPK untuk Kabupaten Simalungun, Pulung menyebut, belum dapat memberikan pengumuman. “Nanti kita umumkan, tunggu turun juknis dari Badan Kepegawaian Negara (BKN),” tukasnya.

Baca juga: Formasi Guru PPPK di Simalungun, Jonni Saragih: Masih Menunggu Kebijakan Pusat

Sebelumnya diberitakan mistar.id, Kabupaten Simalungun melalui BKPSDM setempat sudah menyerahkan formasi pegawai yang dibutuhkan ke Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) sebanyak 7.225 orang.

“Sebanyak 5.374 orang untuk kesehatan, 1.665 formasi guru dan 186 teknis,” terang Pulung.

Dia menambahkan, bahwa jumlah tersebut tidak mengalami perubahan. “Itu sudah melalui aplikasi langsung diserahkan ke mereka (Kemenpan RB). Apabila ada perubahan, itu mereka yang merubah,” katanya mengakhiri. (indra/hm16)

journalist-avatar-bottomRedaktur Jansen Siahaan