Banggar DPRD Simalungun Belum Jadwal Ulang Pembahasan Evaluasi APBD 2024
banggar dprd simalungun belum jadwal ulang pembahasan evaluasi apbd 2024
Simalungun, MISTAR.ID
Badan Anggaran (Banggar) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Simalungun hingga saat ini belum menjadwalkan ulang pembahasan evaluasi Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) 2024 yang telah disetujui Gubernur Sumatera Utara.
Pembahasan evaluasi tersebut sudah pernah akan dilakukan pada Januari lalu. Namun karena kehadiran anggota Banggar saat itu tidak kuorum, pembahasan akhirnya ditunda meski sempat diskors beberapa kali.
Padahal saat itu, perwakilan dari Pemkab Simalungun sudah hadir di gedung dewan.
Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Kabupaten Simalungun Marolop Silalahi, membenarkan bahwa Banggar dan Pemkab Simalungun belum melakukan pembahasan evaluasi disetujuinya APBD.
Baca juga: Polres Simalungun Gerebek Lokasi Judi di Tanah Jawa
“Belum ada dijadwalkan dan sudah di-Perda-kan oleh eksekutif (Pemkab Simalungun). Kalau belum di-Perda-kan, mana bisa berjalan kegiatan,” ujar Marolop Silalahi, Kamis (22/2/24).
Lebih lanjut dia menjelaskan, hingga saat ini belum ada penjadwalan ulang terkait evaluasi APBD 2024.
Untuk diketahui, beberapa anggota dewan yang tergabung dalam Badan Anggaran (Banggar) DPRD sedang sibuk dulang suara di Pemilu tahun ini.
“Masih ada ini euforia kemenangan dan kekalahan, mungkin masih sibuk,” ujarnya mengakhiri tatkala dihubungi Mistar.
Terpisah, Samrin Girsang salah satu ketua di Banggar DPRD Simalungun, mengatakan pihaknya bakal kembali melakukan penjadwalan untuk membahas evaluasi terkait APBD 2024.
Baca juga: Hasil Hitung Cepat untuk Dapil V DPRD Kota Medan
“Minggu depan akan dijadwalkan kembali. Kemarin batal karena tidak tidak kuorum,” jawabnya singkat saat dihubungi Mistar.
Dari APBD yang disahkan oleh Pemkab Simalungun dan juga DPRD pada sidang Paripurna tanggal 30 November 2023 dan diajukan ke Gubernur Sumatera Utara pun ada memberikan masukan dan perbaikan APBD Kabupaten Simalungun. (Hamzah/hm22)