Sunday, January 19, 2025
logo-mistar
Union
SIANTAR

Polisi Beri Jaminan Keamanan Selama Paskah di Siantar, 50 Gereja Diamankan

journalist-avatar-top
By
Friday, April 7, 2023 14:30
20
polisi_beri_jaminan_keamanan_selama_paskah_di_siantar_50_gereja_diamankan

polisi beri jaminan keamanan selama paskah di siantar 50 gereja diamankan

Indocafe

Pematang Siantar, MISTAR.ID

Umat Kristiani menjalani serangkaian ibadah dalam memperingati hari kematian Isa Almasi (Paskah). Keamanan umat Kristiani di Pematang Siantar pun mendapatkan jaminan keamanan dari aparat kepolisian.

Di Pematang Siantar, Polres Pematang Siantar turut mengamankan 50 gereja. Personel kepolisian tersebut disiapkan di setiap gereja yang ada di Pematang Siantar.

“Jadi di 50 gereja yang melaksanakan ibadah dan disiagakan personel untuk pengamanannya,” kata Kapolres Kota Pematang Siantar AKBP Fernando, Jumat (7/4/23).

Baca Juga:Libur Perayaan Paskah, Pasar Tradisional Dwikora Terpantau Sepi

Diketahui, personel kepolisian sempat melakukan peninjauan terhadap beberapa gereja yang ada di Kota Pematang Siantar. Personel kepolisian pun bakal standby di gereja untuk menjaga kelancaran ibadah tersebut.

Diketahui, kegiatan paskah itu kan ada beberapa rangkaian. Mulai dari kegiatan hari Kamis yaitu Kamis putih, Jumat Agung, Sabtu sampai hari Minggu. Dimana pada saat itu pula umat Kristiani menjalani serangkaian ibadah.

Kapolres AKBP Fernando mengatakan, pengamanan ibadah dilaksanakan oleh personel dari jajaran Polres Pematang Siantar hingga personel polsek-polsek di kewilayahannya.

“Ada kurang lebih 50 gereja yang kita PAM, dengan jumlah personel 94. Personel yang dikerahkan dari Polres dan Polsek-polsek,” pungkasnya. (hamzah/hm12)

journalist-avatar-bottomLuhut