Ibu Han So Hee Ditangkap karena Buka Tempat Judi Ilegal
ibu han so hee ditangkap karena buka tempat judi ilegal
Seoul, MISTAR.ID
Ibu aktris Korea Selatan ternama Han So Hee ditangkap atas tuduhan membuka 12 tempat perjudian ilegal. Agensi Han So Hee, 9ato Entertainment, mengungkapkan bahwa Han So Hee merasa sangat terkejut karena ia mengetahui kabar ini dari media.
Pihak agensi juga memastikan jika tindakan ibu Han So Hee tersebut tidak ada kaitannya dengan aktris My Name tersebut.
“Han So Hee sangat terkejut dan terpukul dengan berita tersebut, serta meminta maaf kepada para penggemar atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan oleh masalah ini,” kata perwakilan agensi, dilansir dari Tempo, Selasa (3/9/24).
Baca juga: Han So Hee dan Ryu Jun Yeol Putus, Masih Akting Sama?
Ini bukan kali pertama ibu Han So Hee yang biasa dipanggil Nona Shin diamankan petugas kepolisian. Sebelumnya, ia juga pernah dituntut atas penipuan dan menerima denda atas pelanggaran serupa.
Han So Hee sendiri selama ini tinggal bersama neneknya sejak usia 5 tahun setelah orang tuanya bercerai. Hubungannya dengan sang ibu sangat terbatas sejak lulus SMA. (tempo/hm20)