Serba-Serbi Pilkada Medan, Menunggu Surat Suara Hingga Rakor Persiapan Debat


serba serbi pilkada medan menunggu surat suara hingga rakor persiapan debat
Medan, MISTAR.ID
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Medan terus menjalankan semua tahapan yang ada di Pilkada Medan 2024.
Saat ini, beberapa logistik sudah sampai dan disimpan di gudang KPU Medan di kawasan Medan Deli.
“Untuk logistik tinggal surat suara yang belum sampai. Saat ini sudah selesai cetak dan baru dikirim dari Cikarang semalam (Senin). Kita estimasikan sampai ke Kota Medan pekan depan,” ujar Ketua KPU Kota Medan, Mutia Atiqah saat dikonfirmasi mistar.id, pada Selasa (22/10/24).
Baca juga:Selesai Dicetak, Surat Suara Pilkada Medan Dijadwalkan Tiba 20 Oktober 2024
Sembari menunggu surat suara datang, Mutia mengaku bahwa pihaknya terus melakukan koordinasi dengan pihak terkait menjelang debat perdana pada 9 November 2024 nanti.
“Ini masih koordinasi masing-masing, kemungkinan 25 Oktober 2024 nanti kita gelar rapat koordinasi (rakor) dengan seluruh pihak terkait dalam mematangkan persiapan debat perdana,” katanya.
Untuk panelis, Mutia menyebut bahwa 4 dari 5 panelis yang direncanakan sudah sepakat dan setuju untuk hadir dalam debat perdana nanti.
Baca juga:Isu Kesejahteraan Masyarakat jadi Salah Satu Tema Debat Pilkada Medan 2024
“Jadi ada 1 panelis lagi yang belum fix, beliau masih melihat jadwalnya dulu. Makanya di rakor nanti kita fix kan semuanya, apakah kita ganti panelis yang lain atau bagaimana. Dalam rakor itu nanti juga akan dibahas tema maupun sub tema debatnya,” sebutnya.
Lokasi debat, sambung Mutia, pihaknya rencananya akan memilih Hotel Grand Mercure sebagai tempat ketiga pasangan calon (paslon) untuk menyampaikan ide dan gagasannya.
“Untuk lokasi sepertinya sudah fix di sana (Grand Mercure). Persiapan debat ini sudah mencapai 90 persen lebih, namun kita lakukan rakor untuk lebih mematangkannya saja,” tandasnya. (rahmad/hm16)
PREVIOUS ARTICLE
Debat Paslon Bupati, KPU Simalungun Undang 5 Panelis