Wednesday, April 16, 2025
home_banner_first
POLITIK

Perhitungan Perolehan Suara Tingkat Kota Padangsidimpuan Ditutup

journalist-avatar-top
Sabtu, 2 Maret 2024 17.21
perhitungan_perolehan_suara_tingkat_kota_padangsidimpuan_ditutup

perhitungan perolehan suara tingkat kota padangsidimpuan ditutup

news_banner

Padangsidimpuan, MISTAR.ID

Rapat Pleno Terbuka tentang Rekapitulasi Hasil Perhitungan Perolehan Suara dalam Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 Tingkat Kota Padangsidimpuan kini sudah berakhir, Sabtu (2/3/24).

Ketua KPU kota Padangsidimpuan Tagor Dumora berterima kasih kepada seluruh anggota Partai yang hadir.

“Baik sebagai saksi partai maupun pemantau Pemilu karena dapat bekerjasama dalam melaksanakan suksesnya Pemilu 2024 tingkat Kota Padangsidimpuan,” kata Tagor di Hotel Mega Permata Padangsidimpuan.

Baca juga: Kasus Pemerasan Oknum Komisioner KPU Padangsidimpuan Masih Berjalan

Disebutkan Tagor lagi, tidak ada yang signifikan dalam rekapitulasi hasil perhitungan perolehan hasil suara.

“Semua berjalan lancar dan damai,” ucapnya.

Lebih lanjut, Tagor menyampaikan, salah satu yang sulit diterima di dalam Pemilu adalah menerima hasilnya.

“Meski begitu, kita membuka ruang luas untuk melanjutkan gugatan melalui Mahkamah Konstitusi,” jelasnya. (Asrul/hm20)

REPORTER: