4.3 C
New York
Monday, January 13, 2025

Jelang Pilkada Serentak 2024, Netralitas ASN Pemkab Samosir Diragukan

Samosir, MISTAR.ID

Netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Samosir dalam dukung-mendukung pasangan calon yang mengikuti perhelatan Pilkada Samosir tahun 2024 diragukan.

Keraguan akan netralitas ASN di lingkungan Pemkab Samosir ini tampak pada kehadiran sejumlah ASN di Hotel Vantas Desa Sialanguan Kecamatan Pangururan usai bapaslon petahana Vandiko Gultom-Ariston Sidauruk mendaftar ke KPU Samosir, Kamis (29/8/24) lalu.

Baca juga : KASN: Ada 183 ASN Langgar Netralitas di Pemilu 2024

Dari informasi yang dirangkum mistar, beberapa ASN dengan santainya hadir di Hotel Vantas, lokasi titik kumpul massa usai menghantarkan bapaslon Vandiko Gultom-Ariston Sidauruk dari KPU Samosir.

Adapun oknum ASN Pemkab Samosir yang hadir di lokasi hotel Vantas, salah satunya adalah Kepala Puskesmas Harian, Pestaria Tamba.

Kepala Puskesmas Harian, Pestaria Tamba, saat dikonfirmasi melalui WhatsApp, Selasa (3/9/24) terkait kebenaran keberadaannya di lokasi Hotel Vantas tidak menjawab.

Baca juga : Pj Gubernur Sumut Ingatkan Netralitas ASN pada Pemilu 2024

Sementara itu, Sekdakab Samosir, Marudut Tua Sitinjak saat dikonfirmasi terkait hal tersebut mengatakan kemungkinan para ASN yang datang ke Hotel Vantas, pada malam hari, ada urusan kantor yang mendesak.

“Kalau yang datang kesana, malam hari, mungkin ada urusan kantor yang mendesak,” katanya. (josner/hm18)

Related Articles

Latest Articles