16.6 C
New York
Wednesday, September 25, 2024

Besok, AHY Akan Deklarasikan Bacapres Demokrat di Rapimnas

Demokrat sebelumnya menjadi bagian koalisi pendukung Anies Baswedan dan NasDem serta PKS. Belakangan, Demokrat memilih hengkang karena berbeda pendapat dengan NasDem dan Anies yang dinilai memilih Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin sebagai cawapres Anies.

Usai keluar dari Koalisi Perubahan, Demokrat memberi isyarat untuk bergabung dengan Koalisi Indonesia Maju dipimpin Prabowo Subianto meski belum memberikan pernyataan resmi.

Dalam pertemuan di Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Minggu, 17 September 2023, Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Budi Djiwandono mengatakan ada pertemuan antara SBY dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Cikeas. Bogor, Jawa Barat.

Baca juga : Partai Demokrat Dukung Prabowo sebagai Capres 2024, ini Agenda Perubahan dan Perbaikan yang Dititip AHY

Sebelumnya, SBY dan Prabowo bertemu saat menghadiri perayaan HUT ke-64 Persatuan Warakawuri TNI dan Polri (PEPABRI) di Wisma Elang Laut, Jakarta Pusat, Selasa (12/9/23).

Kedua pria itu tampak akrab pada saat itu. Bersama AHY, SBY mendatangi kediaman Prabowo di Hambalang untuk menyatakan dukungannya terhadap Prabowo.

Baca juga : Partai Demokrat Mendukung Prabowo pada Pilpres 2024, Pekan ini Dideklarasikan

“Dalam rapat (Minggu) sore di Hambalang, Ketua Umum Partai Demokrat mengumumkan hasil keputusan MTP (Majelis Tinggi Partai) yang menyatakan Partai Demokrat mendukung Pak Prabowo Subianto sebagai calon presiden 2024,” kata Sekretaris Jenderal DPP Partai Demokrat, Teuku Riefky Harsya, Senin (18/9/23).

Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang mendukung Prabowo adalah Partai Gerindra, Partai Golkar, PAN, Partai Gelora, dan Partai Bulan Bintang. Partai Prima, PSI, dan Partai Garuda disebut-sebut juga akan bergabung dengan KIM mendukung Prabowo. (mtr/hm18)

Related Articles

Latest Articles