16.8 C
New York
Thursday, May 16, 2024

Pemko Siantar Godok Serah Terima Alun-Alun Lapangan Adam Malik

Pematangsiantar, MISTAR.I

Badan Pengelolaan Keuangan Aset dan Daerah (BPKAD) Kota Pematangsiantar masih menggodok berita acara serah terima finishing pengerjaan proyek penataan alun-alun Lapangan Adam Malik yang bernilai Rp 4,8 miliar.

“Masih menggodok berita acara hasil pemeriksaan kemarin. Setelahnya baru berita acara serah terima,” ucap Kepala Bidang (Kabid) Aset BPKAD, Alwi Adrian Lumbangaol, pada Rabu (7/2/24).

Alwi bilang, menyoal pekerjaan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Pemerintah Provinsi Sumatera Utara (Pemprov Sumut) yang dinilai masih harus disempurnakan, sehingga pihaknya menunggu perbaikan. “Tengah diproses. Mereka dikasih 6 bulan proses pemeliharaan setelah penyerahan. Jadi sambil berjalan,” katanya.

Baca juga:Pemko Siantar Enggan Serah Terima Alun-alun Lapangan Adam Malik, Ini Penyebabnya

Sebelumnya, Pemko Pematangsiantar enggan melakukan serah terima aset finishing pengerjaan proyek penataan alun-alun Lapangan Adam Malik oleh Dinas PUPR Pemprov Sumut. Pasalnya, beberapa hasil pengerjaan dinilai masih berantakan.

“Kita cek kondisi fisik sesuai dengan dokumen yang telah diberikan, baik dari ikon pekerjaan hingga kuantitas, tetapi tidak sampai pada detailnya. Masalah kualitas volume nanti ada tim audit yang mengeceknya,” kata Kabid Tata Ruang dan Bangunan Dinas Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR) Kota Pematangsiantar, Henry John Musa Silalahi kepada wartawan, pada Rabu (31/1/24).

“Kita dari tim Pemko Pematangsiantar fokus kepada apa yang sudah dikerjakan secara visual. Kita akan melakukan proses lanjutan dengan berita acara, tetapi  sudah disampaikan pada pihak UPTD PUPR Pemprov Sumut, ada catatan-catatan yang harus disempurnakan, diperbaiki dan dilanjutkan untuk pekerjaan-pekerjaan tersebut, termasuk kerapian, kesesuaian gambar dengan kondisi yang ada,” imbuhnya.

Baca juga:Berkas Tak Lengkap, Serah Terima Lapangan Adam Malik Gagal

Musa mengatakan, Dinas PUTR Kota Pematangsiantar berharap, perbaikan itu segera dilakukan dalam waktu dekat, dengan dokumen-dokumen yang sudah disempurnakan dan direvisi.

“Kita berharap secepatnya lah, supaya Lapangan Adam Malik bisa dimanfaatkan masyarakat setelah ada perbaikan-perbaikan yang dilakukan,” kata Musa mengakhiri. (jonatan/hm16)

Related Articles

Latest Articles