Bobby Nasution Akan Perbaiki Sekolah Tak Layak di Nias


Gubernur Sumut Bobby Nasution meninjau sekolah kurang layak di Nias. (f:ist/mistar)
Nias, MISTAR.ID
Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Bobby Nasution akan melakukan perbaikan gedung sekolah yang kurang layak di Nias. Sekolah yang dimaksud adalah di SMKN 1 Gido Nias.
Bobby Nasution memastikan hal itu bersama Ketua TP PKK Sumut Kahiyang Ayu usai meninjau langsung gedung SMKN 1 Gido Nias yang terbuat dari dinding papan dan beratap seng.
“Jadi dalam waktu dekat sekolah ini akan kita bangun. Kita buat lebih layak dan nyaman. Semoga semakin banyak menampung siswa dan siswi di Gido Nias ini,” ujarnya, Selasa (11/3/2025).
Meski masih mempertimbangkan lokasi pembangunan di lokasi yang sama atau tidak, Bobby juga meminta dukungan dari orang tua siswa dan warga Gido pada rencana pembangunan sekolah tersebut.
“Terkait lokasi lagi kita bicarakan. Kami ingin memperbaiki dan kami buat lebih baik lagi kedepannya. Itu untuk memberikan akses pendidikan lebih baik dan lebih nyaman lagi,” ucapnya.
Sementara itu Bupati Nias Ya’atulo Gulo pun mengapresiasi langkah Gubernur Sumut untuk memperbaiki sekolah dan juga jembatan yang ambruk di Nias.
“Jadi ada beberapa yang kami bicarakan, mudah-mudahan tahun ini pembangunan ini segera bisa direalisasikan,” tuturnya.
Salah seorang siswi SMKN 1 Gido Mervin Diana Murni Gulo mengungkapkan rasa senangnya saat mengetahui rencana pembangunan gedung sekolahnya oleh Gubernur Bobby Nasution. Mervin menceritakan kondisi sekolahnya yang sudah sejak dahulu tidak ada perbaikan.
“Sejak saya pertama sekolah di sini, bangunan ini tidak pernah berubah, meski saya sudah akan tamat, tapi saya senang sekolah ini akan diperbaiki dan menjadi bagus, untuk adik-adik generasi selanjutnya bisa menikmati sekolah ini,” ujar siswi jurusan perikanan tersebut. (iqbal/hm25)