Wednesday, March 12, 2025
home_banner_first
NEWS ROOM

Newsroom: Sempat Tertunggak 2 Bulan, Gaji Petugas Kebersihan Binjai Akhirnya Dibayar

journalist-avatar-top
Rabu, 12 Maret 2025 16.54
newsroom_sempat_tertunggak_2_bulan_gaji_petugas_kebersihan_binjai_akhirnya_dibayar

Newsroom: Sempat Tertunggak 2 Bulan, Gaji Petugas Kebersihan Binjai Akhirnya Dibayar

Newsroom: Sempat Tertunggak 2 Bulan, Gaji Petugas Kebersihan Binjai Akhirnya Dibayar

news_banner

Binjai, MISTAR.ID

Gaji petugas kebersihan Kota Binjai yang sebelumnya tertunggak selama dua bulan, akhirnya dibayarkan pada Rabu (5/3/2025).

Pasca viral soal aksi mogok massal, Pemko Binjai langsung merespon dengan membayarkan gaji kepada seluruh petugas kebersihan yang sempat tertunggak mulai dari Januari hingga Februari tahun 2025.

Atas arahan dari Walikota Binjai Amir Hamzah, pembayaran gaji pekerja kebersihan dan tenaga Non ASN atau honorer lainnya juga sudah selesai dibayar.

Plt Kadis DLH Pemko Binjai, Chairin Simanjuntak, mengatakan, telah memberikan gaji yang tertunggak selama dua bulan kepada seluruh petugas kebersihan senilai Rp3 juta per orang.

Sementara itu, Wakil Walikota Binjai, Hasanul Jihadi, menjelaskan persoalan ini sudah diselesaikan. Terlambatnya penggajian petugas kebersihan ini berkaitan dengan masa awal transisi pemerintahan.

Kini, petugas kebersihan sudah tampak bekerja. Sudut penjuru Kota Binjai yang semula banyak dipenuhi tumpukan sampah berangsur mulai bersih kembali. Tumpukan sampah tersebut dibuang ke Tempat Pembuangan Akhir Tunggurono, Binjai Timur.(Bayu/Hm21).

REPORTER: