Newsroom: Barus Kembali Diterjang Banjir, Ratusan Rumah Terdampak dan Jembatan Putus


Newsroom: Barus Kembali Diterjang Banjir, Ratusan Rumah Terdampak dan Jembatan Putus
Newsroom: Barus Kembali Diterjang Banjir, Ratusan Rumah Terdampak dan Jembatan Putus
Tapteng, MISTAR.ID
Kecamatan Barus, Kabupaten Tapanuli Tengah Kembali diterjang banjir bandang, Minggu (20/4/2025),
Banjir ke dua ini lebih parah dari sebelumnya. Debit air yang datang dari hulu Sungai Aek Sirahar merobohkan satu unit jembatan rambing yang menjadi akses utama penghubung antara tiga desa, yakni Desa Kinali, Desa Pasar Terandam, dan Desa Padang Masiang.
Camat Barus, Sanggam Panggabean yang dihubungi MISTAR, Minggu (20/4/2025) sekitar pukul 00.10 WIB, mengatakan, ketinggian air mencapai satu meter atau sepinggang orang dewasa, dan Desa Kinali menjadi wilayah terparah yang terdampak.
Banjir ini mengakibatkan ratusan rumah warga terkena dampak, dan tim gabungan dari BPBD Tapteng, TNI, dan Polri melakukan evakuasi warga ke lokasi yang lebih aman.
Sementara itu, belum ada laporan terkait korban jiwa akibat banjir ini. (Feliks/hm21).