Reshuffle Kabinet, Presiden Prabowo Ganti Mendikti Saintek


Presiden Prabowo dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka (f:ist/mistar)
Jakarta, MISTAR.ID
Presiden Prabowo Subianto untuk pertama kalinya melakukan reshuffle kabinet. Pejabat yang dicopot adalah Satryo Soemantri Brodjonegoro dari jabatan Menteri Pendidikan Tinggi Sains dan Teknologi (Mendikti Saintek) digantikan oleh Brian Yuliarto
Prof Brian Yuliarto STM Eng PhD adalah seorang akademisi yang berprestasi. Ia merupakan peraih penghargaan Bidang Ilmu Rekayasa pada Anugerah Talenta Unggul Habibie Prize 2024.
Selain itu, Brian juga tercatat sebagai dosen dan peneliti bidang Teknik Fisika di Fakultas Teknologi Industri, Institut Teknologi Bandung (ITB), sejak tahun 2006.
Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya juga mengkonfirmasi bahwa Prabowo akan melantik beberapa pejabat negara di Istana Negara.
"Nanti sore akan ada pelantikan beberapa pejabat," kata Tedy tanpa merinci siapa saja pejabat negara yang akan dilantik. (cnn/hm17)