2.8 C
New York
Saturday, January 11, 2025

Indonesia Tempati Posisi Kedua untuk Tiket Pesawat Termahal di Dunia

Jakarta, MISTAR.ID

Setelah Brasil, Indonesia menempati posisi kedua sebagai negara dengan tiket pesawat paling mahal di dunia. Tidak hanya itu, untuk wilayah Asean, Indonesia juga menduduki posisi puncak untuk kategori harga tiket pesawat domestik.

Hal ini diungkapkan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan. Luhut mengatakan, pemerintah akan mengevaluasi komponen pembentuk harga tiket pesawat, terutama yang memiliki kontribusi terbesar seperti Cost Per Block Hour (CBH).

“Kami menyiapkan langkah-langkah efisiensi untuk menurunkan harga tiket pesawat. Identifikasi dan evaluasi terhadap rincian pembentuk CBH akan dilakukan untuk menemukan strategi pengurangan biaya tersebut, berdasarkan jenis pesawat dan layanan penerbangan,” jelasnya, dilansir dari cnn, Jumat (12/7/24).

Baca juga: Harga Tiket Pesawat Melonjak saat Libur Panjang Idul Adha

Selain itu, pemerintah berencana mempercepat kebijakan pembebasan bea masuk dan pelonggaran Lartas untuk barang impor tertentu yang berhubungan dengan penerbangan, mengingat biaya perawatan pesawat yang mencapai 16% dari total biaya.

Dibutuhkan juga evaluasi terhadap mekanisme pengenaan tarif yang berdampak pada pengenaan dua kali tarif PPN, Iuran Wajib Jasa Raharja (IWJR), dan Passenger Service Charge (PSC) bagi penumpang yang melakukan transfer atau ganti pesawat.

“Komite Supervisi Harga Tiket Angkutan Penerbangan Nasional akan mengawasi hasil rapat terkait harga pesawat. Komite akan mengevaluasi harga tiket pesawat secara detail setiap bulan,” tutupnya. (cnn/hm20)

Related Articles

Latest Articles