15.2 C
New York
Saturday, May 18, 2024

Dewan Pers Keluarkan Hasil Survei IKP 2023, Sumut Turun 3,03 Poin

Medan, MISTAR.ID

Dewan Pers mengeluarkan hasil survei Indeks Kemerdekaan Pers (IKP) Nasional 2023. Dari hasil survei tersebut, Dewan Pers mengemukakan kemerdekaan pers di Indonesia tahun 2023 menurun sebesar 6,30 poin dibandingkan tahun 2022.

Survei IKP Nasional 2023 mengungkapkan bahwa kemerdekaan pers di Indonesia pada tahun ini berada di angka 71,57 poin dengan kategori cukup bebas. Poin tersebut lebih rendah dari tahun 2022 yang menyentuh angka 77,87.

Hal itu diketahui dari laman Instagram (Ig) resmi Dewan Pers, yaitu @officialdewanpers saat dilihat Mistar, Rabu pagi (6/9/23). Diketahui, hasil survei IKP Nasional 2023 tersebut dipublikasikan Dewan Pers lewat akun Ig-nya pada Selasa (5/9/23).

“Hasil survei IKP yang diselenggarakan Dewan Pers tahun 2023 mengalami penurunan signifikan dibanding tahun lalu. Survei IKP 2023 menghasilkan nilai IKP Nasional 71,57 atau turun 6,30 poin jika dibandingkan dengan hasil survei IKP 2022,” tulis Dewan Pers dalam unggahan Instagram nya.

Baca juga: Dewan Pers Berperan Jaga Asas Demokrasi Jelang Pemilu

Dewan Pers pun menyebut, hasil survei IKP Nasional 2023 tersebut menjadi hal yang memprihatinkan untuk keberlangsungan praktik-praktik jurnalistik di tanah air.

“Ini tentu memprihatinkan, apalagi di tengah tantangan berat yang dialami dunia pers nasional berupa kondisi ekonomi yang tidak mudah serta perkembangan teknologi informasi,” sebutnya.

Related Articles

Latest Articles