22.6 C
New York
Monday, July 1, 2024

Wartawan dan Keluarganya Tewas di Karo, Julheri Sinaga: Sangat Mengerikan

Medan, MISTAR.ID

Kematian Rico Sempurna Pasaribu, wartawan dan keluarganya yang tewas akibat terbakar di Kabupaten Karo, hingga kini masih dalam penyelidikan kepolisian.

Sejumlah dugaan dan tanggapan pun muncul dari berbagai kalangan. Praktisi hukum, Julheri Sinaga saat dimintai tanggapannya mengatakan bahwa peristiwa yang dialami S Pasaribu sangat mengerikan.

“Mengerikan itu,” tegasnya, Senin (1/7/24).

Menurutnya, peristiwa itu merupakan gambaran bahwa hukum di Indonesia sudah bisa diatur oleh segelintir golongan.

Selain itu, penegak hukum serta penegakan hukumnya juga telah dilecehkan dan dihinakan.

Baca juga: Istri Wartawan yang Tewas Terbakar di Karo Sedang Hamil Tua

“Itu gambaran bahwa hukum di negeri ini sudah dikuasai mafia,” lanjutnya.

Pria berambut gondrong itu menjelaskan bahwa kepolisian telah gagal menjalankan fungsinya sebagai pengayom dan pelindung masyarakat.

“Polisi berdasarkan UU adalah pengayom, pelindung dan pelayan masyarakat. Dengan kejadian tersebut menunjukkan bahwa masyarakat tidak terlindungi dan terayomi dari kejahatan,” ucapnya.

Polisi pun diminta mengusut tuntas kasus tersebut hingga terang benderang. Jika tidak mampu, Julheri menyarankan agar pihak yang menangani kasus untuk mengundurkan diri.

“Seharusnya penegak hukum berani mengundurkan diri dari jabatannya seperti negara-negara lain karena tidak mampu menjaga warga negara dari kejahatan dan penegakan hukum yang amburadul,” tukasnya. (putra/hm20)

Related Articles

Latest Articles