10.5 C
New York
Sunday, May 12, 2024

Tekan Lonjakan Covid-19, Masyarakat Sumut Diharapkan Patuhi Vaksinasi

Medan, MISTAR.ID

Sejak pandemi Covid-19 mewabah di Indonesia termasuk Sumut, masyarakat yang terpapar cenderung meningkat. Bahkan sudah banyak korban yang berjatuhan. Di Indonesia sendiri, sesuai data Kemenkes RI per 21 Juni 2021, total kasus kumulatif sebanyak 2.004.445. Dimana jumlah yang sembuh sebanyak 1.801.761 dan jumlah korban jiwa sebanyak 54.959.

Our World In merilis, pada 21 Juni 2021, setelah India, kasus harian di Indonesia berada pada peringkat dua di Asia disusul Iran, Turki dan Philipina. Hingga kini, obat Covid-19 belum ditemukan. Namun upaya vaksinasi sedang berlangsung di Indonesia.

Adanya program vaksinasi juga tertuang dalam Peraturan Presiden Nomor 99 Tahun 2020 sebagaimana telah diperbaharui dalam Perubahan yaitu dalam Peraturan Presiden Nomor 14 Tahun 2021 dan Perubahan kedua yaitu dalam Peraturan Presiden Nomor 50 Tahun 2021 tentang Pengadaan Vaksin dan Pelaksanaan Vaksinasi dalam Rangka Penanggulangan pandemi Corona Virus Disease 2019.

Baca Juga:Vaksinasi Pelayan Publik di Simalungun Mencapai 53,95 Persen

Berkaitan dengan itu, Ketua Program Studi Magister Hukum Kesehatan Universitas Pembangunan Pancabudi (MHKes UNPAB) Dr Redyanto Sidi mengatakan, pemerintah harus menjamin ketersedian vaksin dan masyarakat harus mematuhi program vaksinasi Covid-19 di samping tetap menjalankan protokol kesehatan.

“Hentikan polemik vaksin. Covid-19 ini harus diperangi bersama. Pemerintah harus mendata dan menetapkan segera siapa sasaran vaksinasi. Selanjutnya menjamin ketersediaan vaksin dan pastikan tepat sasaran,” ujarnya, Rabu (23/6/21).

Dengan adanya stok vaksin yang cukup, sebut Redy, masyarakat harus mematuhi program vaksinasi Covid-19. Hal itu sudah diatur dalam Pasal 13A ayat 1 dan 2 Peraturan Presiden Nomor 14 Tahun 2021. “Dengan ini, Insya Allah Covid bisa
dikendalikan,” katanya.

“Vaksinasi ini ikhtiar bersama, melindungi kita dan keluarga. Saya kira kesiapan pemerintah diperlukan dan kepatuhan masyarakat diharapkan. Dengan itu, Covid-19 diharapkan bisa dikendalikan dan segera berakhir,” pungkasnya. (ial/hm12)

Related Articles

Latest Articles