13.7 C
New York
Saturday, May 4, 2024

Soal Uang Ma’had, Koordinator Perencanaan dan Keuangan UIN SU: Saya Tidak Tahu

Medan, MISTAR.ID

Koordinator Perencanaan dan Keuangan Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UIN SU) mengaku tidak tahu menahu soal uang ma’had mahasiswa angkatan 2020.

Hal itu dikarenakan dirinya belum menjabat sebagai Koordinator Perencanaan dan Keuangan di Birokrasi UIN SU pada saat itu.

“Maaf, Pak, saya tahun 2019 sampai dengan 2022 awal (berada) di fakultas. Jadi, saya tidak tahu tentang hal yang Bapak tanyakan (soal uang ma’had mahasiswa angkatan 2020),” jelas Sardinan saat dikonfirmasi Mistar, Selasa (8/8/2023).

Kemudian, saat ditanya terkait kepada siapa hal tersebut dapat ditanyakan dan mendapatkan penjelasan, Sardinan menyebut kurang mengetahui.

“Saya kurang tahu, Pak,” tandasnya.

Baca juga: Uang Ma’had Dikorupsi, Mahasiswa UIN SU Kecewa: Kami Mau Uang Itu Balik!

Diketahui, program wajib ma’had merupakan program yang digagas oleh Rektor UIN SU pada saat itu, Saidurrahman, untuk mahasiswa UIN SU angkatan 2020. Program tersebut dinyatakan wajib diikuti oleh mahasiswa baru angkatan 2020 pada saat itu.

Rencananya program wajib ma’had tersebut akan dilaksanakan di gedung Ma’had Al-Jamiah, Kecamatan Medan Tuntungan, pada tahun akademik baru 2020.

Alih-alih terealisasi, malah uang pendaftaran yang telah dibayarkan para mahasiswa pada saat itu dikorupsi oleh Saidurrahman CS.

Related Articles

Latest Articles