Sunday, April 20, 2025
home_banner_first
MEDAN

Sikapi Kelangkaan LPG 3 Kg, DPRD Medan Akan Segera Panggil Pertamina

journalist-avatar-top
Rabu, 26 Juli 2023 18.32
sikapi_kelangkaan_lpg_3_kg_dprd_medan_akan_segera_panggil_pertamina

sikapi kelangkaan lpg 3 kg dprd medan akan segera panggil pertamina

news_banner

Medan, MISTAR.ID

Gas elpiji 3 kg atau sering disebut gas melon mendadak langka di wilayah Medan, Deli Serdang dan daerah lainnya di Sumut. Kondisi itu pun dikeluhkan masyarakat yang kesulitan untuk mendapatkan gas bersubsidi bantuan Pemerintah tersebut.

Menanggapi hal itu, Anggota Komisi III DPRD Medan Irwansyah berjanji bahwa pihaknya akan segera memanggil pihak Pertamina guna meminta penjelasan.

“Sebagai bentuk kepedulian terhadap keluhan masyarakat, kami (DPRD Medan) akan memanggil Pertamina,” ucap Irwansyah kepada Mistar, Rabu (26/7/23).

Baca juga: Kelangkaan LPG 3 Kg, KPPU: Kemungkinan Ada Praktek Persaingan Tidak Sehat

Irwansyah mengatakan, ada beberapa faktor yang menyebabkan gas elpiji 3 kg langka, diantaranya karena meningkatkan permintaan masyarakat, pendistribusian yang tidak merata serta banyaknya masyarakat yang tergolong mampu tapi membeli gas elpiji 3 kg.

“Di sini dibutuhkan peran Pemko Medan dalam melakukan pengawasan pendistribusian gas elpiji 3 kg agar tepat sasaran. Pemko Medan bisa melibatkan kelurahan hingga kecamatan dalam melakukan pendataan terhadap masyarakat yang membutuhkan,” katanya.

Baca juga: LPG 3 Kg Langka di Sumut, Pertamina Tambah Stok 207 Ribu

Politisi PKS ini juga menyebut, hal lain yang patut dicurigai adalah adanya pengoplosan gas melon. Hal ini sangat memungkinkan terjadi mengingat tingginya selisih harga antara gas elpiji 3 kg dengan 12 kg.

“Untuk itu Pemko Medan diharapkan segera melakukan operasi pasar bekerjasama dengan Aparat Penegak Hukum (APH) agar sedapat mungkin mengantisipasi adanya penyimpangan yang dilakukan oknum-oknum tidak bertanggung jawab dalam melakukan pengoplosan gas elpiji 3 kg,” pungkasnya. (Rahmad/hm17)

REPORTER: