Wednesday, March 19, 2025
home_banner_first
MEDAN

Polsekta Tanah Jawa Ringkus Pengguna Narkoba

journalist-avatar-top
Senin, 6 April 2020 19.51
polsekta_tanah_jawa_ringkus_pengguna_narkoba

polsekta tanah jawa ringkus pengguna narkoba

news_banner

Simalungun, MISTAR.ID

Personil Polsekta Tanah Jawa Polres Simalungun meringkus seorang pengguna Narkoba jenis sabu berinisial DSS alias Muel

Pria itu ditangkap pada Sabtu (4/4/20) di depan pusat perbelanjaan Nagori Balimbingan, Kecamatan Tanah Jawab, Kabupaten Simalungun.

Kapolsek Tanah Jawa, AKP.Syamsul.Baharudin di ruang kerjanya, Senin, (6/4/20) membenarkan penangkapan pria berinisial DSS itu.

Jelas Kapolsek, DSS tercatat sebagai penduduk Pekan Tanah Jawa, Kecamatan Tanah Jawa.
Dari tersangka, polisi mengamankan barang bukti 1 bungkus plastik klip sedang di dalamnya terdapat 3 bungkus plastik kecil diduga berisi sabu.

Kronologis penangkapan, Sabtu (4/4/20), polisi mendapat informasi dari informan yang mengungkapkan ada penyalahgunaan narkotika di lokasi penangkapan.

Setelah diselidiki, ternyata informasi dari informan itu benar. Polisi akhirnya berhasil menangkap tersangka pada pukul.

Pihak penyidik, menggiring tersangka berikut barang bukti ke Polsek Tanah Jawa untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.*

Reporter : Nimrod
Editor : Herman

REPORTER:
TAGS