25.5 C
New York
Monday, June 24, 2024

Momen Idul Adha, Bupati Sergai: Berkurban Perkuat Rasa Solidaritas dan Peduli Sesama

Sergai, MISTAR.ID

Saat gema takbir berkumandang, berbondong-bondong umat isIam dari berbagai daerah bersiap untuk melaksanakan shalat Idul Adha 10 Zulhijah 1445 Hijriah yang digelar di Masjid, Mushalah maupun lapangan terbuka. Begitu juga di komplek Masjid Agung Serdang Bedagai (Sergai), Sumatera Utara Senin pagi (17/6/2024).

Tampak hadir dalam pelaksanaan shalat Idul Adha di Masjid Agung Sergai, Bupati H Darma Wijaya, Wakil Bupati H Adlin Tambunan, Kapolres Sergai AKBP Oxy Yudha Pratesta, Ketua TP PKK Sergai Ny Hj Rosmaida Darma Wijaya, Ketua GOPTKI Ny Hj Aini Zetara Adlin Tambunan, Pj Sekda Rusmiani Purba, para Asisten, Staf Ahli Bupati, Kepala OPD, Camat, ASN dan ratusan masyarakat dari berbagai daerah se-Kabupaten Sergai.

Sementara Ustadz Sulaiman dalam khotbahnya menyebutkan, momen Idul Adha mengingatkan orang akan kisah Nabi Ibrahim AS yang mendapat ujian sangat berat dari Allah SWT. Ia diperintahkan untuk menyembelih anak kandungnya sendiri Ismail AS.

“Kisah ini bermula selama 3 kali berturut-turut Nabi Ibrahim AS dimimpikan agar menyembelih anaknya Ismail AS,” kata Ustadz Sule sapaan akrabnya.

Baca juga:  Momen Idul Adha, Wali Kota Tanjung Balai Serukan Persatuan dan Kedamaian

Ia menambahkan jika pada tanggal 8 Dzulhijjah merupakan hari Tarwiyah (berfikir), malam 9 Dzulhijjah merupakan hari Arafah (menentukan) dan malam 10 Dzulhijjah merupakan hari nahar (hari penyembelihan).

“Dan hari ini tanggal 10 Dzulhijjah adalah hari inti dari Hari Raya Kurban,” ujarnya.

Diutarakannya bahwa tanggal 10 Dzulhijjah terdapat 4 sebutan yang diberikan kepadanya, pertama disebut juga dengan Hari Raya Haji, kedua Hari Raya Kurban, ketiga Hari Raya Nahar dan yang keempat Hari Raya Idul Adha.

Lebih lanjut disampaikan Ustadz Sulaiman, penyembelihan kurban hari ini bukan hanya sebagai ritual vertikal kepada Allah SWT. Akan tetapi ritual horizontal dengan sesama juga, dilakukan bersama yang mengandung makna “jangan ada dusta diantara kita”.

Baca juga:  Pj Wali Kota Tebing Tinggi Sapa Warga Usai Sholat Idul Adha

“ Seperti diriwayatkan HR. At-Tarmidzi “sesungguhnya orang yang berkurban akan datang pada hari berhenti (menghadap Allah) dengan meminta tanduk, bulu dan hewan kurban itu (sebagai bukti),” tutupnya.

Usai melaksanakan shalat Idul Adha, dilanjutkan dengan silaturahmi dan sarapan bersama yang digelar di Pendopo Kerajaan Negeri Bedagai Komplek Kantor Bupati Sergai.

Di sela-sela kegiatan tersebut Bupati Sergai H Darma Wijaya menyampaikan rasa syukurnya masih bisa merayakan momen Idul Adha bersama keluarga dan masyarakat.

Baca juga:  1.000 Warga Tebing Tinggi Ikuti Pawai Gema Takbir Keliling Idul Adha

“Alhamdulillah kita masih mendapat kenikmatan sehat dan panjang umur hingga bisa merayakan Idul Adha serta masih bisa berkurban bersama masyarakat Sergai Tanah Bertuah Negeri Beradat,” ujarnya.

Ia mengatakan jika tahun ini Pemkab Sergai telah menyerahkan hewan kurban sebanyak 105 ekor lembu yang berasal dari kurban para ASN juga dan didistribusikan di berbagai wilayah di Kabupaten Sergai.

“ Kemarin juga Pak Wakil sudah menyerahkan beberapa ekor lembu di beberapa tempat untuk disembelih hari ini. Semoga di momen Idul Adha ini kita bisa lebih memperkuat rasa kebersamaan, solidaritas dan gotong royong di tengah masyarakat, lebih peduli terhadap sesama dan memperkuat rasa persatuan kita tentunya,” tutup Bupati Sergai Darma Wijaya. (damanik/hm17)

Related Articles

Latest Articles