30.8 C
New York
Saturday, July 6, 2024

Kenaikan Nilai Tukar Petani di Sumut Didorong Kenaikan Tiga NTP Subsektor

Sedangkan harga terendah senilai Rp5.300 per kg berasal dari Gabah kualitas Gabah Kering Panen (GKP) varietas Inpari 32 dari Kabupaten Simalungun.

“Tercatat pula di tingkat penggilingan pada September, harga gabah tertinggi senilai Rp7.300 per kg berasal dari gabah kualitas GKG varietas Ciherang di Kabupaten Asahan. Sedangkan harga terendah senilai Rp5.350 per kg berasal dari Gabah kualitas GKP varietas Inpari 32 dari Kabupaten Simalungun,” bebernya.

Sementara itu, rata-rata harga gabah kelompok kualitas GKG di tingkat petani mengalami kenaikan sebesar 0,07 persen dari Rp6.454 per kg pada Agustus menjadi Rp6.459 per kg pada September.

Baca juga : BPS: Tahun 2022 Angka Stunting di Simalungun Turun

Kelompok kualitas GKP juga mengalami kenaikan sebesar 0,54 persen dari bulan sebelumnya yaitu dari Rp6.007 per kg menjadi Rp6.039 per kg.

Rata-rata harga gabah kelompok kualitas GKG di tingkat penggilingan tidak mengalami perubahan harga dari bulan Agustus ke bulan September yaitu sebesar Rp6.604 per kg.

Sedangkan kelompok kualitas GKP mengalami kenaikan sebesar 1,42 persen dari bulan sebelumnya yaitu dari Rp6.162 per kg menjadi Rp6.250 per kg. (anita/hm18)

Related Articles

Latest Articles