Wednesday, March 19, 2025
home_banner_first
MEDAN

Gubernur Bobby Segera Siapkan Anggaran Program Setelah Menerima Hasil Reses DPRD

journalist-avatar-top
Rabu, 19 Maret 2025 17.10
gubernur_bobby_segera_siapkan_anggaran_program_setelah_menerima_hasil_reses_dprd

Gubernur Sumut, Bobby Nasution saat menerima berkas hasil reses dari pimpinan DPRD Sumut. (f:ari/mistar)

news_banner

Medan, MISTAR.ID

Gubernur Sumatera Utara (Sumut), Bobby Nasution segera mempersiapkan anggaran program pemerintah Provinsi Sumut untuk penanganan keluhan masyarakat.

Hal itu dikatakan Bobby dalam pidato penutup rapat paripurna penyampaian laporan hasil Reses II tahun sidang I 2024-2025 di Gedung DPRD Sumut, Rabu (19/3/2025).

“Kita akan persiapkan segera terkait anggaran untuk program penanganan keluhan masyarakat. Evaluasi dan membangun program dalam prinsip transparansi juga perlu diperkokoh dengan kolaborasi Pemprovsu dan DPRD yang menjadi kunci keberhasilan,” ucapnya di Ruang Paripurna, Gedung DPRD Sumut.

Mantan Wali Kota Medan itu mengatakan komunikasi yang baik mampu menjadi bagian evaluasi untuk meningkatkan pelayanan yang terbaik.

“Aspirasi melalui reses ini kami anggap hal yang penting untuk bisa diperbaiki. Sehingga hasil reses ini dapat ditindaklanjuti secara serius antara pemerintah untuk perbaikan ke depan,” kata adik ipar Wakil Presiden RI itu.

Bobby menegaskan pihaknya akan segera mengakomodir dan menyusun anggaran program pemerintah Provinsi Sumut untuk mempersiapkan penanganan dari keluhan masyarakat.

“Hasil dari reses ini menjadi rumusan penting antara pemerintah dan DPRD. Kami ucapkan terimakasih kepada para dewan yang sudah menghimpun aspirasi dari masyarakat saat reses, dan telah disampaikan kepada kami agar kiranya bisa ditindaklanjuti,” ujarnya. (ari/hm18)

REPORTER:

RELATED ARTICLES