Dua Anak Buah Bobby saat di Pemko Medan Resmi Jadi Pejabat Pemprov Sumut


Gubernur Sumut, Bobby Nasution berfoto usai resmi melantik dua kepala biro di lingkungan Pemprov Sumut. (f:iqbal/mistar)
Medan, MISTAR.ID
Dua Kepala Biro di Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) resmi dilantik Gubernur Sumut, Bobby Nasution di Kantor Gubsu Lantai 9, Jumat (9/5/2025) sore. Keduanya bukan orang baru bagi Bobby.
Chusnul Fanany Sitorus yang kini resmi menjabat Kepala Biro Umum Setdaprovsu, sebelumnya adalah Kepala Bagian Umum Sekretariat Pemko Medan. Namun saat pelantikan, status Chusnul adalah staf Pemprov Sumut.
Sedangkan Chandra Dalimunthe menjabat Kepala Biro Pengadaan Barang dan Jasa Setdaprovsu yang sebelumnya Kepala Bagian PBJ Sekretariat Daerah Kota Medan dan pernah menjadi Camat Medan Johor.
Kepada keduanya, Gubernur Bobby menekankan agar bisa memahami visi pemerintahan pusat dan provinsi.
"Saya melantik Kepala Biro Umum dan Kepala Biro PBJ yang baru, kepada yang dilantik agar bisa sinkronisasi. Bisa memahami visi pemerintah pusat, provinsi, dan ego sektoralnya dihilangkan," katanya pada media.
Selain itu, Bobby juga mengingatkan agar pejabat yang dilantik tidak melakukan praktik korupsi. "Yang paling penting tadi saya sampaikan, jangan ada korupsi, pungli, baik di internal maupun di eksternal," tuturnya.
Ia pun meyakinkan keduanya merupakan yang terbaik dari hasil seleksi terbuka yang dilakukan Pemprov Sumut. "Ya ini kan hasil seleksi terbuka, dan ini hasilnya yang terbaik," katanya.
Untuk diketahui, jabatan Kepala Biro dan PBJ Setdaprovsu selama ini masih belum diisi oleh pejabat definitif. (iqbal/hm25)