23.5 C
New York
Sunday, June 30, 2024

Buka Pekan Inovasi dan Investasi, Pj Gubernur Sebut Ekonomi Sumut Semakin Berkembang

Medan, MISTAR.ID

Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut), Hassanudin menyatakan ekonomi di Sumut semakin berkembang saat menghadiri kegiatan Pekan Inovasi dan Investasi di Istana Maimun, Rabu (15/5/24) sore.

“Jadi, Sumatera Utara sebagai salah satu mesin penggerak ekonomi nasional terkuat di luar Pulau Jawa, saat ini sedang mengupayakan peningkatan investasi, khususnya investasi hijau,” ujar Hassanudin.

Mantan Pangdam I Bukit Barisan itu juga mendukung sinergitas seluruh ekosistem baik itu pemerintah, institusi pendidikan, dan pelaku usaha untuk terus mendorong peningkatan investasi hijau.

Baca juga : Tumbuhkan Ekonomi, Pj Gubernur Sumut Perkuat Hilirisasi dan Kewirausahaan

“Pemprov Sumut punya target, realisasi investasi sebesar Rp40,35 triliun. Lalu hingga triwulan I realisasi investasi telah mencapai Rp10,13 triliun,” sebutnya.

Hassanudin menyebut sektor investasi yang paling dominan adalah transportasi, gudang, dan telekomunikasi dengan realisasi investasi sebesar Rp2,89 triliun.

Baca juga : Perekonomian Sumut Tidak Baik Saja, Pj Gubernur Ajak Inovatif dan Kompetitif Dalam Berbisnis

Pekan Inovasi dan Investasi Sumut sendiri diikuti oleh 47 peserta yang terdiri dari kementerian, OPD Provinsi, OPD Kabupaten/Kota, BUMD, perguruan tinggi, rumah sakit, perbankan, UMKM, dan lainnya.

Pantauan mistar.id di lokasi, kegiatan yang digelar 15-18 Mei ini memiliki berbagai kegiatan berupa pameran/exhibition, talkshow, lomba got talent, gelar busana daerah dekranasda se-Sumut, pagelaran seni dan budaya nusantara. (iqbal/hm18)

Related Articles

Latest Articles