BRT Mebidang Segera Hadir, Depo Pinang Baris dan Amplas Grounbreaking Minggu Depan


brt mebidang segera hadir depo pinang baris dan amplas grounbreaking minggu depan
Medan, MISTAR.ID
Menuju moda transportasi perkotaan modern, Bus Rapid Transit (BRT) Medan-Binjai-Deli Serdang (Mebidang) akan segera hadir di Ibu Kota Sumatera Utara (Sumut). Untuk mendukung pengoperasiannya, Groundbreaking Depo Pinang Baris dan Amplas pun dijadwalkan dilakukan minggu depan.
Hal itu terungkap dalam Rapat Persiapan Rencana Groundbreaking BRT Mebidang di Ruang Rapat Kantor Dinas Perhubungan Medan, Senin (6/11/23). Dalam rapat yang dipimpin Kepala Dinas Perhubungan Medan Iswar Lubis, disepakati sosialisasi kepada stakeholders (pemangku kepentingan), termasuk pihak angkutan umum Medan dan masyarakat sekitar depo akan dilakukan.
“Sebelum groundbreaking kita sosialisasi. Sosialisasi ini sekaligus bertujuan untuk mendapatkan umpan balik, mitigasi risiko dan meminimalisir dampak sosial lingkungan,” ujar Iswar.
Dalam rapat yang diikuti perwakilan Bappeda, Badan Keuangan Aset Daerah, Dinas Perhubungan, Dinas Komunikasi dan Informatika Medan, Kementerian Perhubungan dan Tim PMC itu, dipaparkan juga jadwal rencana groundbreaking pekerjaan Depo Pinang Baris-Amplas.
Baca Juga : Dukung BRT Mebidang, Pemko Medan Komitmen Penuhi Percepatan Pembangunannya
Jadwal yang disusun menunjukkan, mulai November hingga Desember 2023 ini terdapat delapan aktivitas groundbreaking pekerjaan Depo Pinang Baris dan Amplas ini.
Kedelapannya adalah mitigasi dampak sosial, relokasi komunitas, permukiman kembali, manajemen dan pengambilalihan aset, akuisisi lahan (mencakup aset pribadi di area terminal), penyiapan dokumen dan pelelangan, kontrak dengan kontraktor, persiapan konstruksi, seremonial groundbreaking dan pekerjaan pemagaran serta pembersihan lahan.
Pembangunan BRT Mebidang ini proyek percontohan nasional didukung oleh World Bank dan AFD Prancis. Wali Kota Medan Bobby Nasution pada 16 Oktober lalu juga telah menandatangani pembaharuan Working Level Agreement (WLA) Bus Rapid Transit (BRT) Mebidang di Aula Tengku Rizal Nurdin Rumah Dinas Gubsu.
Turut menandatangani WLA ini Wakil Bupati Deliserdang Ali Yusuf Siregar, Wali Kota Binjai Anir Hamzah, Pj Gubsu Hassanudin, dan Sekretaris Direktorat Jenderal Perhubungan Darat Amirulloh. Penandatanganan WLA ini merupakan tindaklanjut dari penandatanganan MoU Pembangunan Bus Rapid Transit Mebidang pada Januari 2022 lalu.
Baca Juga : Rencana Pembangunan BRT Mebidang Menelan Biaya Rp1,9 Triliun
Saat penandatanganan WLA itu, Bobby Nasution mengatakan, Pemko Medan menyambut baik dan mendukung penuh program Bus Rapid Transit (BRT) dari Kementerian Perhubungan (Kemenhub). Kehadiran BRT ini dapat menjadi sarana perubahan budaya masyarakat, terutama di Kota Medan dari kendaraan pribadi ke transportasi umum.
“Hal apa saja yang dibutuhkan untuk mendukung terwujudnya BRT Mebidang ini, Pemko Medan berkomitmen akan memenuhi segalanya agar bisa terwujud percepatan pembangunan fisiknya. Sehingga, harapan kita kebiasaan atau budaya berkendara masyarakat dari kendaraan pribadi menjadi kendaraan umum,” ungkap Bobby. (rahmad/hm24
PREVIOUS ARTICLE
Prevalensi Stunting Kota Medan Sudah Jauh di Bawah Sumut