Wednesday, February 5, 2025
logo-mistar
Union
MEDAN

Arteta Puji Mentalitas Timnya Saat Kalahkan Newcastle

journalist-avatar-top
By
Sunday, February 25, 2024 14:04
39
arteta_puji_mentalitas_timnya_saat_kalahkan_newcastle

arteta puji mentalitas timnya saat kalahkan newcastle

Indocafe

London, MISTAR.ID

Manajer Arsenal, Mikel Arteta, memuji mentalitas para pemainnya menyusul respons impresif terhadap kekalahan dramatis mereka dari Porto setelah menghancurkan Newcastle United 4-1 di Premier League, Sabtu (24/2/24).

The Gunners mencetak dua gol di setiap babak saat bertanding di Emirates Stadium untuk mencatat kemenangan liga keenam berturut-turut, di mana mereka telah mengumpulkan total skor 25-3.

Penampilan Sabtu itu menjaga peluang mereka untuk bersaing dalam perebutan gelar Premier League bersama Liverpool dan Manchester City.

Baca juga: MU Tumbang 1-2 dari Fulham di Kandang Sendiri

“Saya pikir kami memiliki performa yang hebat, besar kredit untuk para pemain setelah dua hari dan hanya setengah hari untuk mempersiapkan pertandingan,” kata Arteta kepada wartawan, seperti dikutip Reuters.

“Cara kami mengeksekusi segalanya, intensitas, komitmen, determinasi, agresi, dan kemajuan dalam segala hal yang kami lakukan dengan bola. Mereka bermain dengan banyak keberanian dan kami mendapat imbalan,” imbuhnya.

Manajer Arsenal sangat senang dengan reaksi timnya meski tetap tidak ingin jumawa.

“Kami bisa mencetak banyak gol lagi hari ini. Kami harus terus melakukannya, terus mengembangkan, semua hal yang masih bisa kami lakukan lebih baik,” pungkasnya. (Mtr/hm22)

journalist-avatar-bottomAnwar S Pane