25.1 C
New York
Wednesday, June 26, 2024

Angsa Neduh Diharap Mampu Dongkrak UMKM Kota Medan Naik Kelas

Benny mengaku Pemko Medan selalu mendukung setiap inovasi dan kreativitas termasuk UMKM sebagai salah satu aktivitas dalam menggerakkan roda perekonomian masyarakat.

“Angsa Neduh mungkin dapat dijadikan role model untuk mendirikan salah satu jenis usaha dan tentu saja harus menyesuaikan dengan kebutuhan dan kemampuan serta mematuhi regulasi yang berlaku. Mudah-mudahan Angsa Neduh dapat mendatangkan keberkahan dan memajukan usaha para pelaku usaha,” ucapnya.

Baca juga : Kadis Penanaman Modal Sumut Harap UMKM Bisa Naik Level melalui PIISU

Sebelumnya, Ketua Paguyuban Angsa Neduh, Said Zein Assegaf menuturkan dibentuknya Angsa Neduh ini berawal dari pedagang yang berjualan di daerah Kesawan dan menghambat penataan kota.

“Tujuan paguyuban ini juga untuk mengembangkan potensi seni dan kreativitas anak-anak muda Kota Medan. Kami ucapkan terima kasih juga kepada Pemko Medan, khususnya bapak Wali Kota Medan yang telah memfasilitasi dan membina kami pelaku usaha sehingga dapat terwujudnya Angsa Neduh,” tandasnya. (rahmad/hm18)

Related Articles

Latest Articles