Saturday, January 18, 2025
logo-mistar
Union
MEDAN

Alumni ITM Diharapkan Ikut Membangun Bangsa

journalist-avatar-top
By
Monday, March 2, 2020 13:28
23
alumni_itm_diharapkan_ikut_membangun_bangsa

alumni itm diharapkan ikut membangun bangsa

Indocafe

Medan, MISTAR.ID

Para alumni Institut Teknologi Medan (ITM) sudah tersebar di seluruh Indonesia, banyak yang sudah sukses diberbagai profesi. Lulusan kampus ini diharapkan mampu memberikan kontribusi kepada masyarakat dan pemerintah. Termasuk memberikan sumbangsih kepada pendidikan di Sumatera Utara.

Hal ini diungkapkan Ketua Dewan Pengurus Nasional (DPN) Perkumpulan Alumni Institut Teknologi Medan (PA ITM) periode 2019-2022, Budi Adi Dharma Siregar ST usai dikukuh oleh dewan penasehat di Hotel Madani, Sabtu (29/2/20).

Menurut Budi Adi Dharma Siregar perkumpulan alumni dibentuk sebagai wadah silahturahim guna mempererat dan mempersatukan para ikatan alumni ITM dimanapun berada. Dengan harapan kehadiran para alumnus dapat membantu dan berpartisipasi membesarkan dan mengembangkan kampus tempat dimana para alumni mendapatkan banyak ilmu.

Adapun pengurus yang dikukuhkan diantaranya, Ketua Umum Budi Adi Dharma Siregar ST sebagai, Sekretaris Jenderal, Gomgom Jadiaman Sihombing ST,  Wakil Sekretaris Marudut ST, Marhasian ST dan Betmen Dasuha, Bendahara Khrismahendra ST, dan Wakil Bendahara Ernita Sitanggang ST serta jajaran pengurus lainnya.

Sementara Gomgom mengatakan para alumni semuanya memiliki potensi untuk mengembangkan bangsa semakin besar. Karena, menurut dia, PA ITM terdiri dari alumni-alumni yang berkompeten kompetensi di berbagai lini bidang.

“Umumnya para alumni bekerja di industri dan dikonstruksi. Ada yang jadi pengusaha dan karyawan perkembangan teknologi, banyak yang bisa merangkai teknologi. Dengan kehadiran PA ITM ini

nantinya juga diharapkan dapat menjadi wadah berbagi informasi dan memecahkan masalah dari proses perjalanan berbagai konstruksi di Indonesia khususnya di kota Medan, sehingga hasilnya maksimal dan berdampak positif bagi kehidupan masyarakat,” jelas Gomgom.

Reporter: Saut

Editor: Edrin

journalist-avatar-bottomLuhut