Sunday, January 19, 2025
logo-mistar
Union
KESEHATAN

Sejumlah Manfaat Terapi Air Garam

journalist-avatar-top
By
Wednesday, August 21, 2024 08:09
8
sejumlah_manfaat_terapi_air_garam

sejumlah manfaat terapi air garam

Indocafe

Jakarta, MISTAR.ID

Terapi air garam telah dikenal memiliki sejumlah manfaat yang signifikan bagi kesehatan, salah satunya untuk meningkatkan kualitas tidur.

Kandungan mineral penting seperti natrium, magnesium, kalium, dan kalsium pada garam berperan penting dalam menjaga keseimbangan elektrolit tubuh dan mendukung fungsi fisiologis yang optimal.

Meningkatkan kualitas tidur

Penelitian menunjukkan bahwa kurangnya asupan garam dapat mempengaruhi pola tidur karena peningkatan aktivitas sistem saraf simpatik. Dilansir dari CNN Indonesia, Rabu (20/8/24), sistem ini bertanggung jawab atas respon tubuh terhadap stres, yang dapat menyebabkan gangguan tidur seperti insomnia.

Baca juga: Resep Garam untuk Mengusir Lalat, Ternyata Ampuh!

Dengan kadar garam yang seimbang, sistem saraf lebih stabil sehingga tidur menjadi lebih tenang dan berkualitas.

Peningkatan pernapasan

Melalui terapi air garam, terutama dengan menghirup garam farmasi yang dipompa melalui udara, saluran pernapasan dan rongga hidung dapat terbuka.

Hal ini membantu mengurangi penyumbatan yang sering menyebabkan gangguan tidur seperti mendengkur.

Mengurangi stres

Alasan terapi air garam dapat menurangi stress karena tubuh dibuatnya lebih rileks, tidur menjadi lebih dalam dan restoratif. Ini juga berdampak pada kesehatan mental dan keseimbangan emosional. (cnn/hm20)

journalist-avatar-bottomRedaktur Elfa Harahap