Minyak Zaitun Atasi Kulit Kering Hingga Sembuhkan Luka
minyak zaitun atasi kulit kering hingga sembuhkan luka
Jakarta, MISTAR.ID
Minyak zaitun ternyata dipercaya tidak hanya memiliki manfaat untuk kesehatan tubuh, tetapi juga berguna untuk kecantikan. Kandungan minyak yang berasal dari tanaman tradisional di wilayah Mediterania ini adalah antioksidan, vitamin K, vitamin E, kalsium, zat besi, lemak, hingga kalium yang bermanfaat untuk kesehatan kulit.
“Minyak zaitun merupakan minyak yang dibuat dari ekstrak buah zaitun yang memiliki kandungan omega 6 dan asam lemak omega 3. Namun, asam lemak yang paling banyak terkandung dalam minyak zaitun adalah asam oleat yang sudah lama diyakini dapat mengurangi peradangan,” kata dr Fery Juliawan MTh.
Dokter Ferry menambahkan, bagi kesehatan kulit tubuh, minyak zaitun dapat mengunci kelembaban kulit sehingga akan mampu mengatasi kulit yang kering. Kandungan polifenolnya yang tinggi membuat minyak zaitun memiliki sifat antioksidan dan anti penuaan yang mampu bertindak sebagai penangkal radikal bebas sehingga akan membantu meremajakan kulit.
Baca Juga:Manfaat Minyak Zaitun Atasi Rambut Kusut hingga Kulit Kering
“Antioksidan yang kuat dari minyak zaitun telah terkenal ampuh dalam melindungi dari kerusakan kulit akibat lingkungan seperti karena radiasi ultraviolet dari matahari yang bisa menyebabkan penyakit kanker. Kandungan squalene dalam minyak zaitun yang berperan aktif memberikan penguat antioksidan dalam minyak zaitun,” paparnya.
Minyak zaitun juga bisa digunakan untuk mencegah dan menyembuhkan luka. Misalnya luka pada penderita diabetes hingga ulkus dekubitus. Sementara berbagai kondisi kulit lainnya yang dipercaya dapat diobati dengan minyak zaitun adalah seperti psoriasis, eksim, hingga ruam kemerahan.
“Hal ini dapat terjadi berkat kandungan polifenol dan oleocanthal yang bersifat anti radang dan terdapat di dalam minyak zaitun. Apabila dibandingkan dengan kelapa sawit, minyak zaitun memiliki kandungan lemak tak jenuh yang cenderung lebih tinggi sehingga bermanfaat untuk kesehatan,” katana.
“Jika dibandingkan dengan kelapa sawit, kandungan asam lemak tak jenuh pada minyak zaitun cenderung lebih tinggi, sehingga bisa dikatakan lebih baik bagi tubuh,” lanjutnya.
Melihat banyaknya manfaat minyak zaitun membuat Noni Ayi yang merupakan founder dari NBS Group membuat produk perawatan kulit dengan kandungan minyak zaitun yaitu Kromosom Body Butter dari NBS Skincare. Produk perawatan kulit ini diformulasikan khusus untuk merawat kondisi kulit agar tetap lembab, halus, dan sehat dengan aroma yang rileks dan tahan lama.
“Selain minyak zaitun, kandungan di dalamnya adalah Niacinamide yang membantu mencerahkan kulit, collagen dan glutathione yang memberikan manfaat ekstra mengenyalkan kulit, serta vitamin C dan Licorice yang menjaga kulit tetap sehat,” jelasnya. (medcm/hm12)
PREVIOUS ARTICLE
Begini Cara Menenangkan Diri Saat Stres