Wednesday, April 16, 2025
home_banner_first
INTERNATIONAL

Terkait Hamas, Jepang Beri Sanksi ini Terhadap Individu dan Perusahaan

journalist-avatar-top
Selasa, 31 Oktober 2023 22.48
terkait_hamas_jepang_beri_sanksi_ini_terhadap_individu_dan_perusahaan

terkait hamas jepang beri sanksi ini terhadap individu dan perusahaan

news_banner

Tokyo, MISTAR.ID

Jepang telah memberlakukan serangkaian sanksi baru terhadap individu dan perusahaan yang memiliki kontak dengan kelompok Hamas yang berbasis di Gaza.

Demikian pernyataan Kementerian Luar Negeri Jepang, Selasa (31/10/23). Sanksi tersebut melibatkan pembekuan aset individu dan perusahaan yang membantu mendanai Hamas, dan konsisten dengan sanksi baru yang diumumkan oleh pemerintah AS awal bulan ini.

Baca juga : Sedikitnya 45 Orang Tewas Usai Serangan Israel di Kamp Pengungi Gaza

Dikutip dari Reuters, ini adalah sanksi pertama yang dijatuhkan Jepang terhadap Hamas sejak serangan mematikan tanggal 7 Oktober yang menurut pihak berwenang Israel menewaskan lebih dari 1.400 orang.

Beberapa individu, termasuk anggota Hamas Muhammad Ahmad ‘Abd Al-Dayim Nasrallah dan Ayman Nofal, baru-baru ini ditambahkan ke daftar orang dan organisasi yang ditetapkan sebagai teroris oleh Jepang. (kompas/hm18)

REPORTER: