23.8 C
New York
Tuesday, May 7, 2024

Serangan Brutal Israel ke Jenin Tepi Barat, Iran Kritisi Lembaga Internasional

Jakarta, MISTAR.ID

Iran sangat menyesalkan penodaan Masjid Al-Aqsa dan pembantaian warga Palestina, termasuk wanita, anak-anak dan orang tua, yang terjadi setiap hari.

“Ini terjadi karena upaya rezim zionis untuk menormalkan kejahatan yang dilakukan terhadap warga Palestina di mata publik internasional,” kata Kedutaan Iran.

Baca juga : Kedubes Iran di Indonesia Mengecam Serangan Brutal Israel ke Jenin Tepi Barat

“Pengabaian terus-menerus terhadap hak-hak rakyat Palestina oleh lembaga internasional, serta normalisasi hubungan dengan pemerintah zionis di beberapa negara Muslim, secara langsung membantu zionis Israel dalam melakukan kejahatan di Palestina,” ujarnya.

Selain itu, menurut Iran, masalah Palestina tidak lagi hanya tentang negara-negara yang diduduki dan orang-orang yang menderita bertahun-tahun.

Baca juga : Israel Balas Serangan 5 Roket dari Gaza Lewat Udara

“Masalah Palestina bukan hanya masalah politik dan perselisihan, melainkan tentang cita-cita dan perjuangan rakyat yang menentang tirani dan mendambakan keadilan dan perdamaian,” ujar Kedubes Iran di Jakarta. (liputan6/hm18)

Related Articles

Latest Articles