9.6 C
New York
Monday, May 13, 2024

China dan Rusia Mengkritik dan Menyudutkan AS saat Forum Keamanan di Beijing

Dikatakan Shoigu, Barat bermaksud untuk mengalahkan Rusia dalam perang hibrida dan menggunakan hubungan Rusia-Tiongkok sebagai contoh.

Wakil Ketua Komisi Militer Pusat Tiongkok di bawah Presiden Xi Jinping, Zhang Youxia, telah mengeluarkan kritik terselubung terhadap Amerika Serikat dan sekutunya, menuduh beberapa negara berusaha melemahkan pemerintah Tiongkok.

Ia juga menekankan perlunya meningkatkan hubungan militer dengan Amerika Serikat.

Baca juga : Rusia Pertimbangkan Ikuti Langkah China Larang Impor Seafood Jepang

“Kami akan memperkuat kerja sama strategis dan koordinasi dengan Rusia dan siap, atas dasar saling menghormati, hidup berdampingan secara damai, dan kerja sama yang saling menguntungkan, untuk mengembangkan hubungan militer dengan Amerika Serikat,” kata Zhang dalam pidatonya.

Media pemerintah Tiongkok Xinhua melaporkan bahwa Zhang berbicara dengan Shoigu di sela-sela forum.

Menteri Pertahanan Tiongkok memberikan pidato di forum tersebut tahun lalu, namun Li Shangfu diberhentikan sebagai Menteri Pertahanan tanpa penjelasan dan tanpa penggantinya.

Selain itu, Li Shangfu dikabarkan telah hilang selama 2 bulan dan sedang diselidiki atas dugaan keterlibatannya dalam kasus korupsi. (bisnis/hm18)

Related Articles

Latest Articles