28.2 C
New York
Wednesday, July 3, 2024

Soal Narkoba dari Malaysia Beredar Bebas di Kota Medan, Kriminolog Bilang Begini

Lanjut Redyanto, banyak faktor yang membuat mudahnya narkoba masuk ke dalam suatu negara khususnya Indonesia. Salah satu faktornya ialah lemahnya penegakkan hukum.

“Tentu banyak faktor. Hukum itu sudah bagus, hanya saja hukum itu menjadi lemah penegakannya karena oknum yg memanfaatkan situasi untuk kepentingan pribadi. Putusan ringan terhadap para pelaku juga menjadi faktor,” terangnya.

Baca juga : Anggota Polrestabes Medan yang Edarkan Narkoba di Diskotek Dikabarkan Meninggal

Untuk mencegah atau mengantisipasi maraknya peredaran narkoba di sebuah daerah, Redyanto meminta pemerintah maupun APH untuk melakukan evaluasi terhadap kasus yang terjadi.

“Melakukan evaluasi dan menindaklanjuti kasus yang ada. Mulai (dari) titik-titik lokasi yang sebelumnya diduga menjadi sumber dan lokasi-lokasi baru (juga) perlu dipantau. Selain itu, juga secara internal melakukan tes urine internal,” tandasnya. (deddy/hm18)

Related Articles

Latest Articles