12.1 C
New York
Tuesday, May 14, 2024

Sesosok Mayat Ditemukan di dalam Parit Desa Gunung Para II Sergai

Tebing Tinggi, MISTAR.ID

Petugas kepolisian melakukan evakuasi jenazah seorang pria yang ditemukan di dalam parit tepatnya di Dusun IV Pondok Apolo Desa Gunung Para II Kec Dolok Merawan Kab Serdang Bedagai yang termasuk wilayah hukum Polsek Dolok Merawan Polres Tebing Tinggi, Sabtu (27/8/22).

Kapolsek Dolok Merawan AKP S Pinem melalui Kasi Humas Polres Tebing Tinggi AKP Agus Arianto menyebutkan Identitas mayat (korban) diketahui bernama Monang Manurung (50) warga Dusun IV Gunung Para II Kec Dolok Merawan Kab Serdang Bedagai.

Dijelaskan Kasi Humas, berdasarkan keterangan saksi Muhammad Raditia (14) dan Airlangga Pratama (12) warga setempat bahwa pada hari Sabtu (27/8/22) sekitar pukul 17.30 WIB, saksi melintas dari tempat kejadian dan melihat korban dalam keadaan tercebur ke dalam parit dan diketahui sudah meninggal dunia.

Baca juga:Pembunuh Dua Anak Tiri Dihukum 15 Tahun

Menurut informasi, korban meninggal dunia diduga akibat penyakit ayan yang dideritanya sedang kumat sewaktu dirinya hendak pulang ke rumahnya dengan berjalan kaki.

“Mendengar laporan warga, selanjutnya tim Inafis Polres Tebing Tinggi bersama dengan personel Polsek Dolok Merawan turun ke lokasi kejadian guna dilakukan olah TKP,” terang Kasi Humas.

Sementara itu, atas permintaan kakak kandung korban Olopan Manurung, korban lalu dibawa ke rumah keluarga di Dusun IV Pondok Apolo Desa Gunung Para II Kec Dolok Merawan, dalam hal ini keluarga korban tidak keberatan dan telah Ikhlas menerima atas meninggalnya korban.

Kembali dijelaskan Kasi Humas, saat petugas tiba di lokasi langsung melakukan cek dan olah TKP atas penemuan mayat tersebut dengan memeriksa saksi – saksi, lalu membawa jenazah ke rumah keluarga dan membuat surat peryataan tidak bersedia di lakukan autopsi.

Baca juga:Ada Mayat Laki-laki Mengambang di Sei Ular Deli Serdang

”Tidak ada tanda-tanda kekerasan atas penemuan mayat tersebut, korban diketahui meninggal dunia akibat penyakit ayan yang dideritanya sejak lama,” tutup Kasi Humas.(nazli/hm06)

 

Related Articles

Latest Articles