23.3 C
New York
Tuesday, June 25, 2024

Polsek Medan Area Gerebek Warung Bermain Judi, Sejumlah Pria Diamankan

Medan, MISTAR.ID

Petugas Polsek Medan Area menggerebek salah satu warung yang sering dijadikan tempat bermain judi di Jalan Tangguk Bongkar I, Kelurahan Tegal Sari Mandala II Kecamatan Medan Denai, pada Jumat (21/6/24) siang. Sejumlah pria diamankan polisi dari lokasi.

Warung tersebut diduga dijadikan tempat berjudi kartu leng. Modusnya, para pemain menggunakan kancing baju sebagai pengganti uang.

“Baru masuk orang Polsek Medan Area tadi siang bang. Tiga mobil mereka, Kapolsek langsung yang turun memimpin penggerebekan di warung Pak GZ itu,” ungkap salah seorang warga sekitar yang enggan namanya dicantumkan.

Baca juga:Pria ini Curi Sepeda Motor Demi Beli Baju dan Bermain Judi

Kepala Lingkungan (Kepling) XII Kelurahan Tegal Sari Mandala I Kecamatan Medan Denai, Yusril Tanjung, saati dikonfirmasi membenarkan adanya penggerebekan tersebut.

Menurut Yusril, seluruh pengunjung di warung GZ yang tertangkap tangan sedang bermain judi leng diboyong ke Polsek Medan Area.

“Jam 2 siang tadi ada yang diangkut kedapatan sedang bermain judi dan sekarang berada di Polsek Medan Area,” kata Yusril saat dihubungi mistar.id.

Namun, Yusril mengaku tidak mengetahui pasti jumlah orang yang diamankan. “Saya kurang tahu (jumlahnya). Karena pak Bhabinkamtibmas yang melaporkan sama saya,” lanjutnya.

Baca juga:Polres Pelabuhan Belawan Amankan 11 Pelaku Judi Tembak Ikan

Sebelum penangkapan itu, Yusril mengaku sudah melakukan peneguran langsung kepada pemilik warung. Namun, teguran tersebut tidak ditindaklanjuti oleh para pemain dan pemilik warung.

“Saya sudah melakukan peneguran langsung kepada pak GZ. Kalau mereka atau yang bersangkutan tidak mengindahkan, itu bukan tanggung jawab saya. Tupoksi saya hanya sebatas menegur bukan menindak,” paparnya.

Saat ditanya apakah sudah ada berkoordinasi kepada aparat penegak hukum, dirinya menegaskan telah melakukan hal tersebut.

“Jauh-jauh hari saya sudah berkoordinasi dengan aparat penegak hukum,” pungkasnya.

Terpisah, Kapolsek Medan Area Kompol Hendri Aritonang dan Kanit Reskrim AKP Harles Gultom saat dikonfirmasi terkait penggerebekan itu belum merespons. (putra/hm16)

Related Articles

Latest Articles