13.2 C
New York
Thursday, May 2, 2024

Peluru Mortir Ditemukan di Nagori Maligas Tongah Tanah Jawa

Simalungun, MISTAR.ID

Warga Nagori Maligas Tongah Kecamatan Tanah Jawa Kabupaten Simalungun, mendadak heboh. Pasalnya, benda yang diduga peluru mortir ditemukan salah seorang warga diladangnya, Selasa (10/11/20) sekira pukul 18.00 WIB.

Temuan itu sontak membuat warga beramai-ramai mendatangi lokasi penemuan benda tersebut. Setelah itu, salah seorang warga langsung menghubungi petugas kepolisian setempat. Tak berapa lama, petugas datang ke lokasi temuan benda yang disebut peluru mortir.

Kapolsekta Tanah Jawa Kompol Selamat melalui Humasnya Bripka Jonly Sitohang membenarkan temua benda tersebut dan mengatakan Kanit Lantas Polsekta Tanah Jawa, Iptu. Joni Silalahi menerima informasi dari masyarakat yaitu Selamat Widodo, (46) salah seorang warga Huta Jaya Parmonangan Nagori Maligas Tongah Kecamatan Tanah Jawa Kabupaten Simalungun, menemukan sebuah benda yang diduga peluru mortir,

Selanjutnya Kapolsekta Tanah Jawa, sebut humas, langsung memerintahkan Panit Lidik beserta anggota dan personel piket Intel Polsekta Tanah Jawa, untuk berangkat ke lokasi dna sekaligus mengamankan objek temuan yang diduga peluru Mortir tersebut.

Baca juga: Update Covid-19: Di Simalungun Bertambah Satu Sembuh dan Satu Meninggal

“Hasil kordinasi Kapolsekta Tanah Jawa dengan Kasat Intel dan Kabag Ops Polres Simalungun, bahwa hari ini, Kabag Operasional, akan menghubungi Brimob Pematangsiantar, untuk melaksanakan Disposal benda yang diduga peluru mortir itu,” terangnya.(Nimrod/hm07)

Related Articles

Latest Articles