Saturday, March 15, 2025
home_banner_first
DAIRI-PAKPAK-KARO

Dinas Pendidikan Provsu Beri Surat Peringatan ke Kepala Sekolah yang Jarang Masuk Kerja

journalist-avatar-top
Rabu, 28 Februari 2024 11.45
dinas_pendidikan_provsu_beri_surat_peringatan_ke_kepala_sekolah_yang_jarang_masuk_kerja

dinas pendidikan provsu beri surat peringatan ke kepala sekolah yang jarang masuk kerja

news_banner

Sidikalang, MISTAR.ID

Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Sumatra Utara (Provsu), Salman memberikan surat peringatan kepada oknum Kepala Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Siempat Nempu Hilir, Kabupaten Dairi, Rabu (28/2/24).

Lewat sambungan telepon dia sebutkan, bersama tim dia telah melakukan inspeksi mendadak (Sidak) ke SMAN tersebut. Hasilnya, Kepala Sekolah yang dimaksudkan tidak masuk kerja.

Baca juga: SMAN 1 Matauli Lepas 5 Pelajar Penerima BIM 2024

“Sebelumnya memang sudah banyak saya menerima laporan, bahwa Kepala Sekolah tersebut jarang masuk kerja. Dia disinyalir sering melakukan kegiatan dan aktivitas di luar sekolah. Saat saya tanya kenapa jarang masuk kerja, dia membantahnya,” jelas Salman.

Lanjutnya, oknum Kepala Sekolah SMAN 1 Siempat Nempu Hilir beralasan rumahnya jauh dari lokasi sekolah, sehingga sering terlambat.

“Jadi, bukan sering tidak masuk. Katanya sering terlambat saja. Jadi, sudah diberikan surat peringatan,” tambah Salman. (Manru/hm20)

REPORTER: