-1.7 C
New York
Saturday, January 11, 2025

Ini Langkah Pemprov Sumut Sukseskan Kejuaraan Dunia Jetski di Danau Toba

Medan, MISTAR.ID

Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Sumatera Utara (Sumut), Arief Sudarto Trinugroho menyebut, Pemerintah Provinsi (Pemprov) melakukan serangkaian kesiapan untuk menyukseskan Aquabike Jetski World Championship Lake Toba 2023. Salah satunya, melakukan koordinasi dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) sekawasan Danau Toba.

“Persiapan di daerah bisa terus maksimal dan terus dilakukan koordinasi dengan Kabupaten sekawasan Danau Toba. Nantinya perhelatan akbar ini bisa berjalan dengan sukses, seperti yang kita harapkan,” ucap Arief kepada wartawan di Kantor Gubernur Sumut, Senin (6/11/23).

Selain berkoordinasi dengan Pemkab, kata dia, pihaknya juga berkoordinasi dengan berbagai pihak terkait, mengenai berbagai fasilitas yang dibutuhkan. Seperti fasilitas kesehatan, listrik, akomodasi, jaringan internet, toilet dan rumah mandi, serta kebutuhan air bersih dan lainnya.

“Kita (terus) bergerak cepat, kesiapan OPD-OPD Pemprov Sumut pada bidang-bidangnya sudah berkoordinasi dengan pihak terkait,” sebutnya.

Baca Juga : Masyarakat Setempat akan Diberdayakan Saat Kejuaraan Jetski di Danau Toba

Arief menuturkan, pada Kejuaraan Dunia Perahu Motor Formula 1, F1 Powerboat (F1H2O) di Pelabuhan Mulia Raja Balige, Kabupaten Toba pada Februari 2023 lalu, masyarakat setempat dapat merasakan dampak positif. Dia bilang, perputaran uang selama perlombaan yang dihadiri sekitar 25 ribu pengunjung menghasilkan triliunan rupiah.

“Sesuai dengan arahan Pak Pj Gubernur. Prinsipnya kegiatan ini harus bermanfaat bagi masyarakat,” pungkas Arief.

Sebagaimana diketahui, kejuaraan Jetski dunia itu berlangsung pada Kamis-Minggu, 23-26 November 2023 mendatang. kejuaraan Jetski akan diikuti 128 pembalap dari 22 negara.

Baca Juga : Haranggaol Fun Run 2023 di Simalungun Diundur, Begini Penjelasan Pemkab

Selain itu, akan ada 10 pembalap lokal yang akan meramaikan perhelatan Jetski dunia itu. Kejuaraan tersebut akan diadakan di empat kabupaten sekawasan Danau Toba, yaitu Kabupaten Karo, Dairi, Samosir hingga Toba.

Penjabat (Pj) Gubernur Sumut, Hassanudin memastikan akan memberdayakan masyarakat lokal untuk menyukseskan penyelenggaraan Aquabike Jetski World Championship Lake Toba 2023 di Danau Toba. Fokus sasaran Pemprov Sumut, yakni azas manfaat bagi masyarakat tuan rumah penyelenggara. (jonatan/mistar)

Syahrial Siregar
Syahrial Siregar
Alumni STIK-P Medan. Menjadi jurnalis sejak 2008 dan sekarang redaktur untuk portal mistar.id

Related Articles

Latest Articles