Newsroom: Warga Demo di Polres Binjai, Buntut Pelaku Terkait Dugaan Pemerkosaan


Newsroom: Warga Demo di Polres Binjai, Buntut Pelaku Terkait Dugaan Pemerkosaan
Newsroom: Warga Demo di Polres Binjai, Buntut Pelaku Terkait Dugaan Pemerkosaan
Binjai, MISTAR.ID
Puluhan warga Kota Binjai bersama Forum Pemuda Madani Binjai menggelar aksi unjuk rasa di depan Gedung Mapolres Binjai, Senin (14/4/2025) siang. Aksi ini sebagai buntut dari Tindakan pihak kepolisian yang melakukan penangkapan terhadap Arif di Dusun II, Desa Bekulap, Kecamatan Selesai, Kabupaten Langkat.
Arif dituduh telah melakukan dugaan tindak pidana perbuatan cabul atau percobaan pemerkosaan dan pengancaman.
Namun keluarga meyakini, Arif tidak melakukan perbuatan asusila seperti yang dituduhkan. Ditambah dengan bukti yang minim dan tidak kuat, membuat massa mendesak pihak kepolisian agar dapat menjelaskan penahanan Arif.
Dalam aksinya, sejumlah massa membawa poster berisi tulisan tidak puas terkait tindakan polisi yang melakukan penangkapan tanpa adanya transparansi.
Salah satu pengunjuk rasa, Randi Permana menjelaskan, dalam aksi kali ini meminta Kapolres Binjai untuk memperhatikan kasus yang dialami Arif. Menurutnya, kasus ini jauh dari nilai-nilai kemanusiaan dan bukti hukum yang konkrit untuk menetapkan seseorang sebagai tersangka.
Sementara itu, Kabag Ops Polres Binjai, Kompol Polin B Damanik menerangkan bahwa dalam penanganan kasus ini Polres Binjai sudah melaksanakannya sesuai prosedur yang berlaku. Dimana hasil koordinasi dengan Sat Reskrim Polres Binjai bahwa penangkapan dan penahanan yang dilaksanakan oleh Polres Binjai terhadap tersangka sudah sesuai dengan prosedur. (Bayu/hm21)