10 C
New York
Friday, May 10, 2024

Hasil Job Fair 2022, Ribuan Pencari Kerja di Kota Medan Segera Dilakukan Penempatan

Medan, MISTAR.ID

Ribuan para pencari kerja yang ikut dalam Job Fair Kota Medan Tahun 2022 akan segera dilakukan penempatan di perusahaan-perusahaan yang ikut dalam program Pemko Medan, untuk mengurangi pengangguran.

Hal itu dikatakan Plt Kadisnaker Kota Medan Ilyan Chandra Simbolon saat dikonfirmasi MISTAR.ID, Minggu (16/10/22).

“Hasil penempatannya nanti sebulan ke depan. Tentu para pencari kerja nanti akan diproses di perusahaan yang dituju masing-masing,” kata Ilyan.

Baca Juga:Disnaker Medan Rekrut Warga Ciptakan Lapangan Kerja Melalui Pelatihan Tata Boga

Dijelaskan Ilyan, para pencari kerja yang ikut di Job Fair Tahun 2022 tersebut merupakan para pencari kerja yang sudah memiliki kartu kuning (AK1) atau terdaftar sebagai pencari kerja di Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Medan.

“Jadi sosialisasi kita fokuskan pada pencari kerja yang sudah terdaftar. Untuk itu kita mengimbau masyarakat yang belum terdaftar sebagai pencari kerja di Disnaker agar segera mendaftar, sehingga bila ada kegiatan serupa bisa mengetahuinya. Kita membuka pendaftaran di setiap hari kerja,” jelas mantan Camat Medan Baru itu.

Menurut Ilyan, bahwa Job Fair Tahun 2022 merupakan kegiatan tahunan yang digelar Pemko Medan dalam mengurangi angka pengangguran.

Baca Juga:Atasi Pengangguran, Disnaker Kota Medan Segera Gelar Forum SDC

“Saat ini kita masih melakukannya secara konvensional, kemungkinan kedepannya akan kita lakukan secara online melalui aplikasi saja, sehingga lebih mudah,” tuturnya.

Seperti diketahui, Pemko Medan melalui Dinas Ketenagakerjaan lmenggelar Job Fair Kota Medan Tahun 2022 di Tiara Convention Center Medan, Rabu (12/10/22) lalu.

Kegiatan tersebut dibuka langsung Wakil Wali Kota Medan H Aulia Rachman. Sebanyak 1.274 lowongan kerja turut melamar ke 84 perusahaan yang terdiri dari 30 offline dan 54 online yang ikuti dalam Job Fair 2022 tersebut.(rahmad/hm10)

Related Articles

Latest Articles