11.8 C
New York
Thursday, April 25, 2024

Luhut: Cuma Indonesia dan Bangladesh yang Masih Pakai Minyak Goreng Curah

Jakarta, MISTAR.ID

Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan melempar kembali wacana menghapus minyak goreng. Katanya, di seluruh dunia hanya Indonesia dan Bangladesh saja yang masih pakai minyak goreng curah.

“Gini, cuma dua di dunia ini negara yang masih curah, Bangladesh dan Indonesia. Kau mau terus menerus begitu,” ungkap Luhut kepada wartawan di Kantor BPKP, Jakarta Timur, Rabu (15/6/22).

Dia mengatakan secara bertahap Indonesia akan menghapus minyak goreng curah dan menggantinya dengan kemasan sederhana. Katanya, martabat bangsa Indonesia naik bila meninggalkan minyak goreng curah.

Baca Juga:Pencabutan Subsidi Minyak Goreng Curah Dinilai Kebijakan yang Terus Menerus Salah

“Kita mau curah ini jadi kemasan bertahap ya, jadi kemasan sederhana. Kan jadi bagus, bermartabat bangsa ini lebih lagi,” kata Luhut.

Lagipula, banyak orang menurut Luhut sudah mulai meninggalkan minyak goreng curah. Di kota besar macam Jakarta misalnya, Luhut mengklaim masyarakat sudah tidak suka lagi pakai minyak goreng curah.

“Di Jakarta ini kan orang lebih nggak suka lagi pakai curah,” ujarnya.

Baca Juga:Heboh Foto Luhut dan Tersangka Korupsi Ekspor CPO, Jubir Respons

Luhut juga mengatakan akan menjamin harga minyak goreng tetap berada di sekitaran Rp14 ribu per liter bila nanti minyak goreng curah dihapus. Syaratnya, mekanisme pasar tetap berjalan dengan baik, stok minyak goreng harus cukup untuk memenuhi kebutuhan permintaan masyarakat.

“Harga tetap, Rp14.000. Ya ada naik turun naik turun. Ya semua kan market mechanism, kalau supply cukup ya jalan,” sebut Luhut.

Sebelumnya, Luhut pernah mengatakan alasan di balik keputusan penghapusan minyak goreng curah karena dinilai kurang higienis.

“Kami juga minta nanti secara bertahap tidak ada lagi minyak goreng curah, menuju kemasan sederhana, karena itu kurang higienis. Itu yang sedang kami kerjakan dan banyak pengusaha yang akan melakukan hal itu dengan harga tetap,” papar Luhut dalam Business Matching Program Minyak Goreng Curah Rakyat (MGCR), di Legian, Badung, Bali, Jumat (10/6/22). (detik/hm14)

Related Articles

Latest Articles