17.6 C
New York
Friday, May 17, 2024

Batasan Usia Peserta SNPMB Jadi 22 Tahun, Kemdikbud Angkat Bicara

Jakarta, MISTAR.ID

Panitia Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) BPPP telah mengumumkan beberapa perubahan. Termasuk batasan usia maksimal peserta SNPMB yang sebelumnya maksimal 25 tahun, kini menjadi 22 tahun.

Hal ini disampaikan Ketua Tim Penanggung Jawab SNPMB, Ganefri pers konferensi SNPMB Tahun 2024 melalui saluran YouTube SNPMB BPPP, yang dilihat Jumat (15/12/23).

Tidak hanya itu, aturan ini juga berlaku bagi siswa yang lulus pada tahun 2022 dan 2023. Bagi mereka yang lulus SMA atau setara pada tahun 2022 dan 2023, atau lulus Paket C pada tahun 2022 dan 2023, usia maksimalnya adalah 22 tahun pada tanggal 1 Juli 2024.

Prof Nizam, Plt. Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi Kemdikbud, menjelaskan bahwa kebijakan ini sejalan dengan aturan tahun sebelumnya yang mempertahankan batas waktu lulusan 3 tahun terakhir.

Baca juga: UNY Sediakan 6.000 Kuota SNPMB 2024

“Pentingnya menjaga keseragaman usia mahasiswa baru untuk menjaga suasana yang seimbang,” kata Ganefri menanggapi perubahan tersebut, Jumat (15/12/23).

Di kesempatan berbeda, Anang Ristanto, Kepala Biro Kerja Sama dan Hubungan Masyarakat Kemendikbud, mengungkapkan bahwa perubahan ini merupakan hasil evaluasi dengan tujuan memberikan dasar keadilan dan mengoptimalkan kuota.

“Tahun ini, ada beberapa perubahan dalam ketentuan berdasarkan evaluasi dari mekanisme yang diterapkan. Tujuannya, memberikan dasar keadilan dan mengoptimalkan kuota pada jalur SNBP dan SNBT. Termasuk pembatasan usia yang diatur dalam POB,” ungkapnya.

Anang menambahkan bahwa masukan yang diterima terkait SNPMB akan dibahas lebih lanjut bersama panitia SNPMB.

Baca juga: Pendaftaran SNPMB PTN Mulai Januari 2024, Catat Jadwalnya!

“Perubahan dilakukan berdasarkan masukan. Kemendikbudristek akan berkoordinasi dengan panitia nasional SNPMB. Juga, terus berupaya memberikan kesempatan belajar pada calon mahasiswa secara lebih adil,” tambahnya. (detik/hm20)

Related Articles

Latest Articles