18.2 C
New York
Saturday, June 29, 2024

Sosok AKBP Reinhard Nainggolan yang Viral di Dairi, Pernah Selamatkan Janda di Nias Selatan

Medan, MISTAR.ID

Setelah viral akibat melakukan dugaan tindakan kekerasan terhadap anak buahnya, Nama Kapolres Dairi AKBP Reinhard Nainggolan yang merupakan lulusan Akpol angkatan 2003 terus banyak menjadi pembicaraan di tengah masyarakat Indonesia. Namun ternyata AKBP Reinhard juga pernah menjadi sorotan ketika bertugas di Polres Nias Selatan.

Sebelum menjadi Kapolres Dairi sejak (8/7/23), AKBP Reinhard merupakan Kapolres Nias Selatan. Kala itu, AKBP Reinhard menjadi sorotan karena menjamin seorang wanita berstatus janda yang memiliki anak 5 orang bernama Erlina Zebua di Kejari Nias Selatan. Erlina Zebua tersandung kasus dugaan penganiayaan terhadap tetangga rumahnya bernama Sowano Laia di Kabupaten Nias Selatan (Nisel), Sumut.

AKBP Reinhard bersedia menjadi penjamin karena melihat keadaan dua dari lima orang anaknya sedang sakit. Bahkan kedua anak Erlina Zebua ternyata sempat dirawat di klinik Polres Nias Selatan.

Baca juga: Kapolres Dairi Diperiksa Propam, AKBP Roni Nicolas Ditunjuk Jadi PLT

“Saya selaku Kapolres Nisel siap menjadi penjamin agar (penahanan) terdakwa EZ (Erlina) bisa ditangguhkan,” kata AKBP Reinhard melansir detiksumut (1/9/23).

Akhirnya kasus Erlina Zebua menjadi sorotan dari Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara dan Polda Sumut yang berakhir dengan Restorative Justice dan Erlina pun dibebaskan setelah menjalani vonis 14 hari penjara sementara.

Baca juga: Kapolres Dairi Diperiksa Bid Propam Poldasu, Kabid Humas: Kita Tunggu Hasilnya

Sebelumnya diberitakan, kedua anggota Intelkam Polres Dairi telah menjadi korban dugaan pemukulan AKBP Reinhard Nainggolan adalah Bripka Hendrik Simatupang dan Bripka David Sitompul.

Related Articles

Latest Articles