4.3 C
New York
Monday, January 13, 2025

Jaga Kebugaran, Warga Jalan Bukit Batu Ganjang Rutin Olahraga Voli

Tebing Tinggi, MISTAR.ID

Masyarakat di seputar kawasan Jalan Bukit Batu Ganjang, Lingkungan 4, Kelurahan Tenjung Marulak Hilir, Kecamatan Rambutan Kota Tebing Tinggi rutin berolahraga, terutama pada akhir pekan untuk menjaga kebugaran mereka.

Tak pandang usia, tua dan muda bergabung melakukan aktifitas olahraga bola voli, seperti terlihat Minggu (3/9/23) sore. Aktifitas kegiatan olahraga voli di kawasan itu pun kini mulai mendapat perhatian warga, khususnya di lingkungan tersebut.

Warga mulai intens dengan aktifitas olahraga tersebut yang mengundang perhatian baik dari pemuda, kaum ibu dan bapak serta anak-anak.

Baca Juga: Sanggar Seni Siswo Langgeng Budoyo Jadi Lokasi Pengabdian Mahasiswa USU

Arun, seorang warga setempat mengatakan, sebelumnya lapangan voli yang ada saat ini menjadi tempat kegiatan peringatan HUT RI pada 17 Agustus 2023 lalu.

“Dengan diprakarsai pemikiran dari warga setempat dari mulai kalangan remaja hingga orang tua berjibaku menata lahan ini menjadi lapangan voli,” kata Arun saat ditemui Mistar di sisi lapangan voli, Minggu (3/9/23).

Menurut Arun, sebelumnya di lapangan voli ini hanya ada tiang dan seutas tali sebagai netnya dan menggunakan bola seadanya.

Baca Juga: Kapolres Sibolga Makan Bersama Puluhan Pemulung di TPA Parombunan

“Tapi beberapa waktu lalu, ada yang simpati atas kegiatan positif ini. Kalau enggak salah, dulu dia Kepling, namanya biasa disapa Pak Kolel, dialah orang yang menyumbangkan seperangkat alat olahraga voli dari mulai dari bola hingga net. Makanya kegiatan olahraga voli ini bisa rutin dilakukan setiap sore sehabis sholat ashar,” sebutnya.

Arun pun mengucapkan terimakasih kepada orang yang telah mendukung kegitan positif bagi pemuda di Jalan Bukit Batu Ganjang tersebut.

“Mewakili warga setempat kami ucapkan terimakasih kepada Pak Kolel telah menyumbangkan seperangkat alat olahraga voli ini,” pungkasnya. (Nazli/hm22)

Related Articles

Latest Articles