5.5 C
New York
Friday, April 26, 2024

216 Mahasiswa USU Ikuti Program PMM, 10 Mahasiswa Program IISMA

Medan, MISTAR.ID

Sebanyak 216 mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU) berpartisipasi pada program Pertukaran Mahasiswa Merdeka 2 (PMM 2) dan 10 mahasiswa berpartisipasi pada program Internasional Student Mobility Award (ISMA) tahun 2022. Semua mahasiswa terpilih yang mengikuti program dari Kemendikbud Ristek itu dilepas secara simbolis di Gelanggang Mahasiswa USU, akhir pekan kemarin.

Wakil Rektor I USU Dr Edy Ikhsan dalam keterangan resminya yang diterima, Minggu (14/8/22), mengingatkan mahasiswa yang mengikuti PMM 2 dan IISMA dapat menjadi duta USU yang baik. Kemudian, cepat beradaptasi dengan kultur dan kehidupan kampus yang akan didatangi, terutama mahasiswa yang akan ke luar negeri mengikuti IISMA.

“Jalin komunikasi dengan pihak USU dan jaga keamanan selama mengikuti MBKM, serta tetap mengontak keluarga,” ujarnya.

Baca juga: Dosen USU Nilai Ketegasan Bobby Terhadap Pungli dan Premanisme Jadikan Medan Kondusif

Edy Ikhsan mengatakan, para mahasiswa USU yang telah berkesempatan mengikuti program ini agar bersyukur, karena program ini merupakan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang paling bergengsi yang digelar oleh Kemendikbudristek RI.

“Melalui kegiatan ini, mahasiswa USU dapat menggali pengalaman di universitas yang akan dijajaki selama satu semester ke depan. Selain itu, kita harap para mahasiswa dapat menjadi mahasiswa penggerak MBKM di USU,” katanya.

Edy Ikhsan mengingatkan mahasiswa untuk menggali pengalaman di universitas mana mereka akan berada selama satu semester nanti. Setelah selesai, dia ingin para mahasiswa bisa menjadi penggerak MBKM di USU.

Baca juga: USU Terima 2.711 Mahasiswa Baru Jalur SMM dan 171 Jalur SMM PTN Barat

Direktur Direktorat Prestasi Mahasiswa dan Hubungan Kealumnian USU Doli Muhammad Jafar Dalimunthe menambahkan, universitas sedang berusaha melakukan akselerasi transformasi karakter mahasiswa pada program PMM dan IISMA.

“Kita berharap kepada mahasiswa yang ikut serta pada program ini dapat menjadi agent of change dalam upaya tranformasi karakter kreativitas dan prestasi mahasiswa di USU,” pungkasnya. (ial/hm09)

Related Articles

Latest Articles