Pembalap Formula E Bersihkan Sampah di Pantai Ancol
pembalap formula e bersihkan sampah di pantai ancol
Jakarta, MISTAR.ID
Pembalap, tim, dan staf Formula E melakukan aksi sosial membersihkan plastik dan sampah di pantai Ancol, yang lokasinya bersebelahan dengan Jakrta International E-Prix Circuit (JIEC).
Aksi tersebut dilakukan menjelang balapan Formula E Jakarta akhir pekan ini untuk mendukung Hari Lingkungan Hidup Sedunia.
Terhitung, lebih dari 300 sukarelawan dari tim balap mobil listrik Formula E yang ikut dalam aksi sosial tersebut. Beberapa di antaranya adalah Tim Formula E ABT Cupra, Avalanche Andretti Formula E, Maserati MSG Racing, Tim Formula E Balap NIO 333 dan Mahindra Racing.
Selain itu sejumlah mitra, seperti SABIC, Saudia dan Bosch bergabung dengan staf Formula E juga turut membersihkan sampah di Pantai Ancol.
Pembersihan pantai sengaja dilakukan untuk menyerukan solusi global dalam memerangi polusi plastik dan meningkatkan sirkularitas.
Baca juga : Ini Penyebab Bobby Nasution Mundur dari Wakil Ketua Steering Committee Formula E 2023
Hal ini juga untuk mengingatkan orang-orang tentang konsekuensi serius dari polusi plastik sekaligus mendesak konsumen, bisnis, dan pemerintah untuk mengambil langkah yang lebih ambisius untuk mengurangi polusi.
“Polusi plastik adalah masalah yang berkembang yang memengaruhi semua orang di seluruh dunia, khususnya di Indonesia. Di setiap perlombaan kami berkomitmen untuk melibatkan masyarakat setempat dan meninggalkan mereka di tempat yang lebih baik,” kata Sustainability Director, Formula E Julia Palle.
“Selaras dengan peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia pada tanggal 5 Juni, kami bersatu sebagai juara bersama masyarakat untuk membersihkan daerah setempat dari sampah plastik dan memastikannya tetap bersih, dan dikelola secara berkelanjutan,” tambah dia.
Setelah itu dirinya menjelaskan bahwa fokus tahun ini adalah menyoroti bagaimana organisasi dan otoritas lmenjadi lebih sirkular dalam pengelolaan dan pembuangan sampah plastik.
Terdapat 120 kantong sampah yang akan dikelola oleh layanan pengelolaan sampah Indonesia Waste4Change. Sekedar informasi, Waste4Change merupakan mitra resmi pengelolaan sampah di Gulavit Jakarta E-Prix 2023.
Untuk mengurangi limbah yang dihasilkan dari gelaran balap mobil listrik Formula E Jakarta, pihak penyelenggara akan melibatkan 30 petugas daur ulang di Allianz Fan Village.
Nantinya mereka bertugas untuk mengumpulkan dan mengelola sampah plastik yang akan didaur ulang. (Tempo.co/hm19)
PREVIOUS ARTICLE
Pasar Aksara Tampak Megah, Namun Sepi Pengunjung