Sunday, January 19, 2025
logo-mistar
Union
SPORT

Denmark Open 2021: Praveen/Melati Lolos, Jonatan Tantang Momota di 8 Besar

journalist-avatar-top
By
Thursday, October 21, 2021 20:10
2
denmark_open_2021_praveenmelati_lolos_jonatan_tantang_momota_di_8_besar

denmark open 2021 praveenmelati lolos jonatan tantang momota di 8 besar

Indocafe

Odense, MISTAR.ID

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti lolos ke perempatfinal Denmark Open 2021. Jonatan Christie juga lolos untuk menantang Kento Momota.

Pada pertandingan babak kedua di Odense Sports Park, Kamis (21/10/21) dini hari WIB, Praveen/Melati berhadapan dengan Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie. Ganda campuran unggulan ketiga itu bertarung kurang dari setengah jam sebelum menang 21-14, 21-12.

Praveen/Melati tidak menghadapi hambatan berarti saat mengalahkan pasangan Malaysia itu. Praveen/Melati mengendalikan permainan lalu dengan mulus memenangi gim pertama.

Baca Juga:Ahsan/Hendra Tersingkir di Denmark Open 2021

Goh/Lai kemudian menunjukkan sedikit perlawanan di gim kedua ketika mengejar perolehan angka Praveen/Melati 7-7. Tapi setelahnya, Praveen/Melati melesat tanpa bisa dihentikan.

Selanjutnya Praveen/Melati akan bertemu dengan pasangan China Feng Yan Zhe/Du Yue untuk memperebutkan satu tiket ke semifinal, besok (22/10/21). Itu akan menjadi pertemuan pertama bagi kedua ganda campuran.

Di sektor tunggal putra, Indonesia masih memiliki wakil di turnamen ini. Jonatan Christie lolos setelah mengalahkan pebulutangkis Jepang Kanta Tsuneyama dua gim langsung dengan skor akhir 21-11, 21-9.

Baca Juga:PRAVEEN/MELATI JUARA DENMARK OPEN 2019

Jonatan mendominasi penuh gim pertama dan gim kedua atas Tsuneyama sehingga bisa menang mudah.

Namun, tantangan berat dihadapkan pada Jonatan karena akan berjumpa dengan unggulan pertama, Kento Momota. Itu akan menjadi duel keenam kedua pemain di mana Jonatan kalah head to head 1-4.

Jonatan Christie menjadi hanya satu dari dua tunggal putra ‘Merah Putih’ yang masih bertahan di Denmark Open 2021. Satu wakil Indonesia lainnya adalah Tommy Sugiarto, yang segera menghadapi pebulutangkis Prancis Thomas Rouxel. (detik/hm14)

journalist-avatar-bottomLuhut

RELATED ARTICLES